Sukses

Yuni Shara Kalem dan Santai Tanggapi Bully-an Warganet soal Penampilannya

Yuni Shara tidak emosi menanggapi kritikan warganet.

Liputan6.com, Jakarta Artis penyanyi Yuni Shara kerap kali dipuji tampil awet muda di usia menjelang kepala 5. Wajah dan kulit kakak kandung Krisdayanti itu banyak dibilang masih seperti anak muda kebanyakan. 

Namun, ada juga warganet yang iri dengan yang dimiliki Yuni Shara. Mereka pun nyinyir saat Yuni Shara tampil dengan penampilan terbarunya di Instagram.

Ceritanya, Yuni Shara membagikan sebuah foto ketika dirinya sedang mengenakan Ulos Batak dengan bagian yang agak terbuka di bagian atasnya. Dan gara-gara foto itu, banyak haters yang entah kenapa malah kebakaran jenggot.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Sabar dan Kalem

Berbagai hujatan dan kritikan pun datang menghampiri ibu 2 anak tersebut. Dan uniknya, Yuni Shara menanggapi hampir semua hujatan para haters satu per satu dengan sabar dan nada yang begitu kalem. 

“Terima kasih atas perhatiannya ibu yang baik. Saya sedang memakai Ulos Batak, jadi justru kebanyakan kain ini hehe. Insha Allah saya bertanggung jawab atas diri saya sendiri," jawab Yuni ketika disindir tetap tampil terbuka meski sudah berkali-kali pergi umrah.

 

 

 

3 dari 4 halaman

Sudah Tua dan Berkeriput

Sementara itu, beberapa haters lain menyebut bahwa penampilan Yuni terlihat tua dan berkeriput. Yuni pun membenarkan fakta itu tanpa sedikitpun emosi. 

“Kelihatan dong bu (kalau sudah tua), kan memang sudah memasuki 46 tahun. Dan saya tampil apa adanya kok bu, nggak dimuda-mudain dan nggak dipakein sarung tangan biar nggak kelihatan keriput. Saya santai banget dengan keriput saya. Malah ibu yang kurang santai lihatnya," jawab Yuni seraya menyindir halus.

 

4 dari 4 halaman

Trending di Twitter

Gara-gara jawabannya yang santai, tenang, elegan dan tanpa emosi itu, Yuni Shara langsung jadi buah bibir di Twitter hingga masuk dinding trending. Berbeda dari netizen IG, warga Twitter rupanya begitu terpesona pada sikap dewasa yang ditunjukkan oleh Yuni dan berharap bisa menjadikannya seorang panutan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.