Sukses

Prilly Latuconsina Sering Dibilang Gendut, Bikin Takut Makan

Prilly Latuconsina mengaku sering menjadi korban body shaming oleh sejumlah orang.

Liputan6.com, Jakarta - Cibiran tampaknya memang tak bisa dipisahkan dari kehidupan para selebritas. Hal ini yang juga dirasakan oleh aktris Prilly Latuconsina.

Bintang film Danur ini mengaku sering menjadi korban body shaming oleh sejumlah orang. Prilly Latuconsina merasa sedih karena banyak pihak yang menyebut dirinya gendut.

"Biasa, orang suka minta foto ‘Pril foto dong, ih kamu gendut ya’ orang Indonesia kan biasa. Di dunia juga biasa komentarin tubuh orang," kata Prilly Latuconsina, di acara perkenalan brand ambassador YOU makeup, di Setiabudi, Jakarta Selatan, Kamis (14/11/2019).

"Atau, 'Kamu di TV gendut banget tapi asliny enggak'. Jadi ngatain dulu baru muji gitu kan. Ya menurut aku itu hal yang nggak perlu sih, walau ujung-ujungnya dipuji," Prilly Latuconsina menyambung pernyataan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Lebih Senang

Prilly Latuconsina lebih senang ditanya mengenai kabar, atau pekerjaannya di dunia hiburan ketimbang basa basi mengomentari bentuk tubuhnya.

"Tetap aja itu membuat kita lebih enggak percaya diri lagi. Ah masa sih di televisi gue segendut itu. Menurut aku itu adalah hal-hal yang nggak perlu dikatakan walaupun sekedar basa-basi," papar mantan pacar Maxime Bouttier tersebut.

 

3 dari 5 halaman

Beban Psikologis

Akibat dari komentar tak mengenakkan itu, Prilly Latuconsina memiliki beban psikologis. Ia sampai tak berani makan karena takut berat badannya bertambah.

"Membuat diri sendiri kelaparan. Ya karena kesal enggak nafsu lihat makananan karena dikatain gendut. Jadi ya sudah, enggak mau makan. Tapi lapar juga ujung-ujungnya," ia menerangkan. 

4 dari 5 halaman

Berpikir Positif

Karena tak ingin menyiksa diri sendiri, Prilly Latuconsina berusaha untuk berpikir positif. Ia belajar bersyukur dengan segala kebaikan yang telah diberikan Tuhan kepada dirinya.

"Tutup kuping aja terus bersyukur. Jadinya aku lebih bersyukur sih jadi kaya ngaca tiap hari bersyukur, banyak orang yang mungkin pengin kayak aku. Mungkin banyak orang yang anggota tubuhnya enggak lengkap," ucapnya.

 

5 dari 5 halaman

Ogah Tanggapi Omongan Orang

Saat ini, Prilly Latuconsina sama sekali tak mau menanggapi omongan negatif orang. "Sekarang makan aja terserah, yang penting mau dikatain apa pun kerjaan tetap lancar, kuliah lancar," ia mengakhiri.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini