Sukses

Didampingi Wanita Cantik, Charly Setia Band Kurban di Pesantren

Charly mendatangi Pondok Pesantren Daarur Rasul di daerah Cibinong, Bogor

Liputan6.com, Jakarta Idul Adha turut dirayakan musisi Charly Van Houten. Minggu (5/10/2014), Vokalis grup Setia Band itu mendatangi Pondok Pesantren Daarur Rasul di daerah Cibinong, Bogor untuk melakukan penyembelihan hewan kurban. Yang menarik, Charly tak sendiri.  Ia didampingi seorang wanita cantik berkerudung yang bukan istrinya. Siapa dia?

Usut punya usut, rupanya wanita itu adalah Devia Sherly, sahabat lama Charly. "Saya ini teman lama dengan dia, sudah lama nggak ketemu. Makanya pas ketemu, ada ide kurban bareng," kata Charly membuka obrolan.

Pertemanan Charly dan Devia bermula sebelum Charly dikenal publik. Devia memiliki usaha di bidang Event organizer, dia sering meminta bantuan Charly untuk naik panggung menghibur penonton. Pertemuan ini ditandai positif dengan kurban bareng. Charly dan Devia menyumbang seekor kambing.

Keduanya pun tak sungkan blusukan ke penjual kambing untuk memilih langsung. "Kami pasti ingin hewan yang dikurbankan sehat, yang sudah lulus sensor lah. Kan lihat dari ratusan tadi saya pilih satu yang sreg, kambing jawa. mukanya juga imut tadi. Kalau hewannya sehat, dagingnya banyak bisa dibagikan," sahut Devia.

Tak hanya kurban bareng, Devia dan Charly juga berencana kerjasama di bidang musik. Sebagai teman lama, Devia 'menodong' Charly untuk menciptakan lagu untuknya. "Hayuk saja, saya sih siap. Lagipula saya sudah tahu karakter vokal Devia," tutup Charly. (Jul)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini