Sukses

Ragam Aksi Sosial Ramadan, Tak Hanya Bagi-Bagi Paket Buka Puasa

Tidak perlu menunggu lama atau memiliki banyak harta untuk dapat berbagi. Setiap amal kebaikan sekecil apa pun memiliki nilai besar di mata Allah SWT.

Liputan6.com, Jakarta - Ramadan bukan hanya tentang menahan diri dari makan dan minum, tetapi juga merupakan waktu untuk melakukan refleksi, beribadah, serta meningkatkan hubungan dengan Allah dan sesama manusia.  Selain menciptakan kesejahteraan spiritual, Ramadan juga mempromosikan nilai-nilai sosial yang kuat.

Pada Ramadan tahun ini, Lembaga Amil Zakat Nasional Daarut Tauhiid Peduli (DT Peduli) kembali memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mendapatkan pahala dan membahagiakan sesama melalui program “Ramadhan Peduli Negeri".

Ada lima program unggulan yang disajikan dalam program tersebut. Pertama, "Ramadhan untuk Palestina" mengajak untuk membantu saudara-saudara di Gaza di Bulan Ramadhan ini mengingat kondisi Gaza yang tengah dilanda genosida, di mana lebih dari 30.000 jiwa telah meninggal dunia.

Kedua, "Berbagi Paket Buka Puasa" yang mengajak untuk memberi makan kepada yang berpuasa dan saudara Muslim yang terpaksa menahan lapar lebih lama. Rezeki yang mungkin dianggap biasa saja, bisa jadi sangat berharga bagi mereka yang kesulitan mendapatkan makanan untuk berbuka.

Ketiga, "Beasiswa Tahfidz Qur’an" memberikan kesempatan kepada generasi pejuang Al-Qur'an untuk mendapatkan bantuan dalam menjadi ahli Qur’an.

Keempat, "Wakaf Mushaf Al-Qur’an" yang mengajak untuk menyumbangkan mushaf Al-Qur'an untuk disebarkan di seluruh Nusantara dan memberantas buta huruf Al-Qur’an.

Terakhir, "Berkah Bingkisan Lebaran" mengajak untuk berbagi kebahagiaan Idul Fitri dengan saudara-saudara yang membutuhkan.

“Mari kita manfaatkan kesempatan yang diberikan Allah SWT di bulan ini untuk meningkatkan amal kebaikan dan menyentuh hati orang-orang yang membutuhkan,” ungkap Jajang Nurjaman selaku Direktur Utama DT Peduli.

Ia berpendapat, tidak perlu menunggu lama atau memiliki banyak harta untuk dapat berbagi. Setiap amal kebaikan sekecil apa pun memiliki nilai besar di mata Allah SWT.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Ramadan adalah bulan suci umat Islam yang dirayakan dengan cara melaksanakan puasa selama satu bulan penuh.
    Ramadan adalah bulan suci umat Islam yang dirayakan dengan cara melaksanakan puasa selama satu bulan penuh.

    Ramadan

Video Terkini