Sukses

Perbaiki Jalan Jelang Mudik Lebaran 2024, Pemda Garut Siapkan Rp 20 Miliar

Kami sudah alokasikan anggaran untuk perbaikan jalan khususnya jalur mudik dan wisata jelang Lebaran ini.

Liputan6.com, Garut - Pemerintah Daerah (Pemda) Garut, Jawa Barat mulai mencicil melakukan penambalan dan perbaikan jalan berlubang dan rusak, menjelang datangnya momen lebaran Idul Fitri 1445H/2024 tahun ini. “Kami sudah alokasikan anggaran untuk perbaikan jalan khususnya jalur mudik dan wisata jelang Lebaran ini,” ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Garut, Agus Ismail, Selasa (19/3/2024).

Menurutnya, perbaikan dan penambakan jalan terutama rute mudik dan kawasan wisata menjadi prioritas Pemda Garut, menunggu limpahan pemudik yang akan membanjiri Garut pada mudik lebaran 2024 ini. “Saat ini memang masih banyak jalur mudik dan wisata yang kondisinya rusak dan bolong-bolong,” tegasnya.

Sebagai salah satu penyangga wilayah Provinsi Jawa Barat, beberapa ruas jalan provinsi di Garut yang membutuhkan perbaikan dan perawatan, menjelang datangnya mudik lebaran 2024. Sebut saja, ruas jalan Jalan Raya Bayongbong, jalan utama Garut-Bandung via Kadungora serta Jalan Raya Cipanas, Tarogong, termasuk jalur mudik menuju selatan mulai Cikajang hingga Pameungpeuk.

Guna melakukan pekerjaan perbaikan itu, lembaganya telah berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, terutama mengenai perbaikan jalan di bawah kewenangan mereka. 

Saat ini beberapa jalur provinsi yang sudah mulai diperbaiki seperti jalur utama Garut-Bandung di wilayah Kecamatan Kadungora, sementara perbaikan yang akan digarap Pemda Garut, lebih terfokus ke jalur menuju kawasan objek wisata di Garut seperti Cipanas. “Kita fokus yang keluarannya ke arah Cipanasnya, Jalan Ibrahim Adjie,” ujarnya.

Agis, panggilan akrab Agus Ismail menyatakan pagu anggaran untuk perbaikan dan pemeliharaan jalan tahun ini tidak terlalu besar. Rinciannya perbaikan jalan sebesar Rp 15 miliar serta pemeliharaan sebesar Rp 5 miliar, keduanya diambil dari pos Dana Alokasi Khusus (DAK).

Dengan upaya itu ujar dia, perbaikan jalan utama serta jalur wisata, termasuk jalur mudik yang akan dilalui warga bisa segera digunakan sebelum mudik lebaran 2024. “Lihat kondisi cuaca karena tidak bisa dibangun saat hujan dengan curah tinggi,” ujarnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.