Sukses

Indonesia Siap Lawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Daftar Pemainnya

Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding melawan Timnas Irak pada Kamis (16/11/2023). Pertandingan tersebut merupakan bagian dari ajang kualifikasi Piala Dunia 2026.

Liputan6.com, Bandung - Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding dengan timnas Irak dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 16 November 2023 mendatang. Sekitar 16 pemain sudah mengunjungi Irak pada Sabtu (11/11/2023).

Asisten Pelatih Timnas Indonesia Nova Arianto menyampaikan bahwa Tim Garuda berangkat ke Irak pada Minggu dini hari. Adapun pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong memanggil 27 nama untuk kualifikasi Indonesia vs Irak tersebut.

Melansir dari laman PSSI, nama ke-27 pemain tersebut di antaranya Nadeo Arga Winata, Rizky Ridho, Marc Klok, Ramadhan Sanata, Jordi Amat, Elkan Baggot, Sandy Walsh, Pratama Arhan, dan masih banyak lagi.

Adapun nama Mareslino Ferdinan dan Ivar Jenner dikabarkan tidak akan turut serta bertanding dengan skuad garuda. Kedua pemain tersebut masih mengalami kendala fisik.

Sementara itu, Timnas Indonesia juga menggelar latihan perdana di Basra, Irak dan dipimpin langsung oleh Shin Tae Yong. Dalam latihan tersebut terdapat para pemain belum lengkap seluruhnya karena ada pemain yang menyusul nantinya.

Nova menyebutkan jika sejumlah pemain Timnas lainnya akan menyusul usai bermain untuk klubnya d BRI Liga 1 2023/2024. Saat ini latihan tersebut digelar untuk berlatih melawan Irak pada Kamis (16/11/2023) mendatang.

Melansir dari video latihan yang beredar para pemain terlihat santai menjalani pemanasan dan berkeliling lapangan bersama-sama. Terlihat para pemain juga mendapatkan arahan oleh Shin Tae Yong usai menjalani pemanasan tersebut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia vs Irak

Melansir dari Bola berikut ini adalah daftar lengkap para pemain Timnas Indonesia untuk menghadapi Timnas Irak dalam kualifikasi Piala Dunia 2026:

1. Kiper

  • Nadeo Argawinata (Borneo FC Samarinda)
  • Muhamad Riyandi (Persis Solo)
  • Ernando Ari (Persebaya Surabaya)

2. Bek

  • Andy Setyo (Persikabo 1973)
  • M. Edo Febriansah (Persib Bandung)
  • Wahyu Prasetyo (PSIS Semarang)
  • Rizky Ridho (Persija Jakarta)
  • Jordi Amat (Johor Darul Ta’zim)
  • Elkan Baggot (Ipswich Town)
  • Sandy Walsh (KV Mechelen)
  • Shayne Pattynama (Viking FK)
  • Asnawi Mangkualam (Jeonnam Dragons)
  • Pratama Arhan (Tokyo Verdy).
3 dari 3 halaman

Selanjutnya

3. Gelandang

  • Saddil Ramdani (Sabah FC)
  • Marc Klok (Persib Bandung)
  • Rachmat Irianto (Persib Bandung)
  • Ricky Kambuaya (Dewa United)
  • Witan Sulaeman (Persija Jakarta)
  • Egy Maulana Vikri (Dewa United)
  • Adam Alis (Boreno FC Samarinda)
  • Arkhan Fikri (Arema FC)
  • Yakob Sayuri (PSM Makassar)

4. Penyerang

  • Hokky Caraka (PSS Sleman)
  • Ramadhan Sananta (Persis Solo)
  • Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC)
  • Dimas Drajad (Persikabo 1973)
  • Rafael Struick (ADO Den Haag).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.