Sukses

KNKT Bakal Selidiki Kecelakaan Jet di Morowali, Bandara Maleo Ditutup Sementara

Penutupan sementara itu dilakukan guna memudahkan evakuasi pesawat dari lokasi kejadian dan kerja tim penanganan pascakecelakaan yang terjadi Kamis sore (11/5/2023).

Liputan6.com, Morowali Pascakecelakaan pesawat jet, Bandara Maleo di Morowali, Sulawesi Tengah ditutup sementara hingga batas waktu yang belum ditentukan.

Otoritas Bandara Maleo Morowali menyatakan penutupan sementara itu dilakukan guna memudahkan evakuasi pesawat dari lokasi kejadian dan kerja tim penanganan pascakecelakaan yang terjadi Kamis sore (11/5/2023).

Pihak Bandara juga menunggu tim Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) yang akan menyelidiki penyebab kecelakaan pesawat yang mengangkut 4 penumpang dan 4 kru pesawat.

"Evakuasi pesawat belum dilakukan karena menunggu tim KNKT, bandara ditutup sementara sampai ada perkembangan selanjutnya," Kepala Bandara Maleo Morowali, Sofyan menerangkan, Kamis (11/5/2023).

Sementara itu, baik kru maupun penumpang pesawat yang terbang dari Jakarta itu dipastikan dalam kondisi selamat, sedangkan pesawat mengalami kerusakan di bagian moncong dan dan kaca depan akibat menabrak pembatas bandara.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini