Sukses

Sepekan Tak Masuk Kantor, ASN di Pohuwato Ditemukan Tewas Gantung Diri

Mayat tersebut diketahui bernama Ardun Mahajani (40), merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Pohuwato.

Liputan6.com, Gorontalo - Warga Desa Palopo, Kecamatan Marisa seketika digemparkan dengan penemuan sesosok jenazah. Jasad tersebut diketahui bernama Ardun Mahajani (40), merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo.

Penemuan jasad Ardun sendiri berawal dari kecurigaan teman-teman sekantornya. Sebab, Ardun sendiri sudah seminggu tak lagi masuk kantor.

Tidak hanya teman kantor, tetangga Ardun sendiri juga kerap diselimuti rasa curiga, karena sudah satu minggu tidak keluar rumah. Tidak hanya keluar rumah, pintu rumah yang bisanya terbuka, kini tertutup rapat.

"Kami curiga juga, biasanya setelah pulang kerja beliau masih sempat menyapa kami dan membuka pintu," kata Irwan tetangga korban.

"Belum lagi istrinya sering menelponnya, tapi tidak pernah diangkat," tuturnya.

Tetangga korban itu, mencoba memanggil dari luar namun tidak ada jawaban. Hingga akhirnya tetangga berusaha mendobrak pintu depan. Namun, korban ditemukan dalam keadaan tergantung.

"Kemungkinan besar dia bunuh diri. Kami tidak menyangka beliau melakukan itu. Selama ini kami melihat tidak ada masalah," ungkapnya.

Sementara KBO Reskrim Polres Pohuwato, Ipda Yoftan Frans, mengungkapkan, hingga kini pihaknya belum bisa memastikan jika ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

“Sulit untuk mengidentifikasi, dikarenakan kondisi tubuh korban sudah membusuk dan membengkak. Jenazah sudah kami serahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan," ia menandaskan.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Simak Video Pilihan Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

KONTAK BANTUAN

Bunuh diri bukan jawaban apalagi solusi dari semua permasalahan hidup yang seringkali menghimpit. Bila Anda, teman, saudara, atau keluarga yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit, dilanda depresi dan merasakan dorongan untuk bunuh diri, sangat disarankan menghubungi dokter kesehatan jiwa di fasilitas kesehatan (Puskesmas atau Rumah Sakit) terdekat.

Bisa juga mengunduh aplikasi Sahabatku: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tldigital.sahabatku

Atau hubungi Call Center 24 jam Halo Kemenkes 1500-567 yang melayani berbagai pengaduan, permintaan, dan saran masyarakat.

Anda juga bisa mengirim pesan singkat ke 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat surat elektronik (surel) kontak@kemkes.go.id.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.