Sukses

Daimler Luncurkan Mercedes-Benz Actros dan Axor untuk Dukung Industri Tambang Indonesia

Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI), distributor kendaraan niaga dan truk Mercedes-Benz di Indonesia kembali membawa dua model terbaruny

Liputan6.com, Jakarta - Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI), distributor kendaraan niaga dan truk Mercedes-Benz di Indonesia kembali membawa dua model terbarunya. Peluncuran truk anyar dari pabrikan asal Jerman ini, bertepatan dengan gelaran Mining Indonesia 2023, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Naeem Hassim, Presiden Direktur PT DVCI mengatakan, peluncuran dua truk baru, yaitu Tractor Head Mercedes-Benz Actros 4063S 6x4 dan Mercedes-Benz Axor 2528R 6x4 dengan wheelbase 5.700 mm adalah langkah perusahaan untuk mewujudkan sektor sustainable mining industry di Indonesia dengan teknologi dan pelayanan yang lebih baik untuk generasi masa depan yang lebih baik.

"Dengan produk yang lebih tangguh (Tougher), lebih berani (Bolder), dan lebih kokoh (Stronger), kami siap mendukung industri pertambangan Indonesia,” jelas Naeem Hassim, Rabu (13/9/2023).

Faustina selaku Kepala produk dan pemasaran DCVI menjelaskan, seri terbaru Mercedes-Benz Actros yakni 4063S, yang mengalami peningkatan daya kuda 625HP. Unit baru ini menjawab kebutuhan jasa pertambangan untuk truk yang efisien dan mempunyai torsi memadai.

Dilengkapi dengan mesin OM 473 dengan 15,6L engine displacement dengan kemampuan 2.800 - 3.000 Nm max torque dan transmisi powershift advance dan turbo clutch yang mengurangi potensi selip di kopling ketika membawa muatan maksimum.

Turbo clutch yang dikombinasi dengan retarder ini merupakan fitur baru yang berfungsi untuk menahan kecepatan truk ketika menghadapi jalan menurun sembari membawa muatan maksimum. Semua fitur ini merupakan fitur terbaru dari pengguna Truk Mercedes-Benz untuk menambah nilai manfaat konsumen di Indonesia.

"Sedangkan model Mercedes-Benz Axor 2528R akan sangat mumpuni sebagai supporting trucks dan pekerjaan konstruksi yang harus menggunakan drivetrain 6x4 dengan spacing load yang lebih luas," tambah Faustina.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Model andalan

Selain Mercedes-Benz Actros 4063S dan Mercedes-Benz Axor 2528R 5700, DCVI juga menampilkan Mercedes-Benz Axor 2528CH 6x4 dan Mercedes-Benz Axor 2528RMC 6x4.

Dengan menggandeng rekanan karoseri lokal, Mercedes-Benz Axor ditampilkan dengan berbagai macam aplikasi seperti : Tire Handler untuk jasa pertambangan (produksi PT Porter Rekayasa Unggul), Pemadam kebakaran (produksi PT Pundarika Atma Semesta) dan Crane truk (produksi PT Usaha Teknik Indonesia).

Tidak hanya memperkenalkan teknologi baru yang menjamin ketangguhan (toughness) produk-produknya, DCVI pada Mining Indonesia 2023 juga memaparkan berbagai layanan dukungan untuk menjamin keberanian (boldness) DCVI dalam melayani berbagai area industri di Indonesia yang luas, dan juga menjamin kekokohan (strength) jangka panjang produk Mercedes-Benz truk.

Bekerjasama dengan mitra-mitra setianya, DCVI ingin berkembang dan maju bersama dalam memberikan layanan pembiayaan, layanan karoseri, dan juga layanan purna jual.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini