Sukses

Mitsubishi Dapat 3.589 Unit SPK di GIIAS 2022, Xpander Tetap Jagoan

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) membukukan surat pemesanan kendaraan (SPK) sebanyak 3.589 unit.

Liputan6.com, Jakarta - Selama 11 hari Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) membukukan surat pemesanan kendaraan (SPK) sebanyak 3.589 unit.

Dari hasil yang diraih pabrikan berlambang tiga berlian ini, Xpander (termasuk Xpander Cross) mendominasi, sekitar 76 persen dari total pemesanan. Sedangkan 24 persen lainnya, dikontribusikan oleh model lain.

Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI menyampaikan apresiasi tertinggi kepada konsumen di Indonesia atas kepercayaan dan antusiasme yang sangat baik terhadap Mitsubishi. Terutama, untuk produk terbaru yang diluncurkan, yait new Xpander Cross.

"Capaian Mitsubishi Motors di GIIAS 2022 melampaui ekspektasi kami, dan seperti yang telah disampaikan sebelumnya, ajang GIIAS 2022 kami manfaatkan tidak hanya untuk menampilkan produk terbaik, tetapi juga menyosialisasikan semangat MMKSI untuk memberikan pengalaman terbaik kepada konsumen," ujar Nakamura, dalam siaran pers yang diterima Liputan6.com, Kamis (25/8/2022).

Di GIIAS 2022, PT MMKSI menyediakan 4 unit kendaraan test drive, yang terdiri dari new Xpander Cross Premium Package CVT, Xpander Ultimate CVT, PajeroSport Ultimate Dakar 4x2, dan MINICAB-MiEV yang ditempatkan pada pada area test drive kendaraan listrik.

Dalam 11 hari pameran GIIAS 2022, sebanyak lebih dari 800 pengunjung, telah melakukan test drive dan mencoba secara langsung impresi berkendara produk Mitsubishi Motors.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Cara Kerja Fitur Keselamatan AYC pada Mitsubishi Xpander Cross Terbaru

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) meluncurkan new Xpander Cross pada ajang Gaikindo Indonesia International Motor Show (GIIAS) 2022. Mobil keluarga andalan Mitsubishi ini mendapatkan pembaruan dari segi eksterior serta dilengkapi dengan fitur-fitur terbaru.

Salah satu fitur keselamatan yang menarik untuk dilirik adalah sistem pengereman AYC (Active Yaw Control), yang meningkatkan performa menikung dengan menyesuaikan gaya pengereman pada roda depan. Sistem ini untuk mengoptimalkan kestabilan kendaraan ketika bermanuver secara cepat atau di jalan yang licin. 

Menurut Rifat Sungkar selaku Brand Ambassador Mitsubishi Indonesia, AYC adalah sistem keselamatan berjenjang. "Jadi biasanya entry level pasti rem ABS, nomor dua TC atau ASC (Active Stability & Traction Control), setelah itu mobil yang kelasnya ada di atas, ada sistem berjenjang yakni AYC ini yang kita punya di mobil Mitsubishi," ungkap Rifat.

ASC adalah tahap pertama ketika mobil kelihatan agak selip, putaran mesin dikurangi. Tapi ketika mobil sudah di jalurnya dan tetap melaju kencang, maka AYC bekerja. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.