Sukses

Klakson Mati, Coba Cek Komponen Ini

Meski tak selalu digunakan saat berkendara, klakson merupakan salah satu kompnen penting pada kendaraan. Tanpa klakson, motor tentu masih bisa dikendarai, namun potensi terjadinya kecelakaan seperti tabrakan semakin besar.

Liputan6.com, Jakarta - Meski tak selalu digunakan saat berkendara, klakson merupakan salah satu komponen penting pada kendaraan. Tanpa klakson, motor tentu masih bisa dikendarai, namun potensi terjadinya kecelakaan seperti tabrakan semakin besar.

Karena itu, klakson juga harus dijaga agar bisa digunakan saat dibutuhkan. Jika klakson mati, pemilik kendaraan bisa saja langsung menggantinya dengan klakson baru. Tapi, ada baiknya jika kita melacak lebih dulu penyebab matinya klakson tersebut.

Berikut adalah beberapa komponen yang bisa dicek seperti dilansir Suzuki, Selasa (25/6/2019).

Cek Kondisi Aki

Aki merupakan sumber tenaga klakson. Aki yang sudah soak tentu membuat klakson tidak befungsi dengan baik.

Ciri-ciri aki yang sudah soak selain klakson yang tidak mau berbunyi ialah lampu yang tidak lagi terang atau lebih sulit menyalakan motor dengan starter.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Cek Kabel Klakson

Selanjutnya Anda bisa memeriksa kabel yang berhubungan langsung dengan klakson. Umumnya, klakson terdiri dari 2 kabel, yaitu kabel listrik dan kabel massa. Apabila salah satu atau keduanya lepas, maka klakson tidak akan berbunyi.

Cek Baut Platina

Tidak hanya kabel, baut platina yang letaknya di belakang klakson juga tidak jarang menjadi penyebab klakson mati. Posisi baut yang berubah karena pemakaian motor atau benturan bisa membuat klakson tidak mau berbunyi.

Apabila ini yang terjadi, bukalah mur pengunci dengan tang, kemudian putar baut dengan obeng agar posisinya kembali presisi. Supaya lebih pas, lakukan penyetelan baut ini sambil menekan tombol klakson.

Periksa Kondisi Sakelar

Bagian terakhir yang harus dicek adalah kondisi sakelar klakson yang ada di bagian stang. Fungsi sakelar bisa terganggu karena adanya kotoran atau karat yang menempel.

Cara membersihkannya ialah melepas rumah sakelar dari stang motor terlebih dulu, lalu bersihkan memakai amplas halus atau bisa juga dengan cairan anti karat.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini