Sukses

Alasan Sopir Fortuner Arogan Palsukan Pelat Nomor TNI: Hindari Ganjil Genap

Pria berinisial PWGA harus berurusan dengan polisi karena diduga memalsukan pelat nomor milik TNI. Motifnya pun terungkap.

Liputan6.com, Jakarta - Pria berinisial PWGA harus berurusan dengan polisi karena diduga memalsukan pelat nomor milik TNI. Motif pengemudi mobil Toyota Fortuner arogan itu pun terungkap.

Komandan Pusat Polisi Militer (Danpuspom) TNI Mayjen TNI Yusri Nuryanto menyampaikan, pelaku diketahui memalsukan pelat nomor kendaraan guna menghindari kebijakan pembatasan kendaraan dengan sistem ganjil genap yang berlaku di DKI Jakarta.

"(Motif) menghindari genap ganjil," kata Yusri saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (17/4/2024).

Sementara itu, pelaku sendiri sudah diamankan oleh Polda Metro Jaya bekerjasama dengan Puspom TNI. Pelaku sendiri saat ini sedang dalam proses pemeriksaan.

"Betul, sudah diamankan di Polda Metro Jaya," tandas dia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bukan Anggota TNI

Foto-foto pelaku diunggah diakun Instagram resmi Puspom TNI @puspomTNI. Dijelaskan, pelaku berinisial PWGA ditangkap di kediamannya di kawasan Cempaka Putih.

Berdasarkan keterangannya, diketahui latar belakang pelaku adalah seorang pengusaha dan bukan anggota TNI. Adapun, motif memakai pelat dinas TNI palsu untuk menghindari aturan ganjil-genap di wilayah DKI Jakarta.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Tentara Nasional Indonesia (disingkat menjadi TNI) adalah nama untuk angkatan bersenjata dari negara Indonesia.
    Tentara Nasional Indonesia (disingkat menjadi TNI) adalah nama untuk angkatan bersenjata dari negara Indonesia.

    TNI

  • Fortuner

Video Terkini