Sukses

Infografis Curhat PDIP Ditinggal Jokowi dan Keluarga tapi Banteng Enggak Cengeng

PDIP bersedih hati. Ditinggalkan oleh Jokowi dan keluarganya bikin luka hati yang perih. Tapi Banteng Moncong Putih enggak cengeng.

Liputan6.com, Jakarta - PDIP bersedih hati. Ditinggalkan oleh Jokowi dan keluarganya bikin luka hati yang perih. Tapi Banteng Moncong Putih enggak cengeng.

Curahan hati atau curhat ini disampaikan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan capres yang juga politikus PDIP Ganjar Pranowo.

Hasto mengungkapkan betapa seluruh simpatisan, anggota, dan kader PDIP belum selesai rasa lelahnya, setelah terus-menerus berturut-turut bekerja dari lima pilkada dan dua pilpres dalam mengawal Jokowi.

Kini PDIP dihadapkan pada situasi politik saat ini. Khususnya setelah putra sulung Presiden Joko Widodo yakni Gibran Rakabuming Raka bergabung ke kubu pendukung capres Prabowo Subianto dan menjadi cawapres. Padahal Jokowi dan Gibran adalah kader PDIP. Sementara PDIP mengusung pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud Md.

Meski sedih, namun PDIP tidak mau lama-lama terpuruk, melainkan langsung bangkit bergerak. Seperti disampaikan Ganjar, romantisme kesedihan ditinggalkan Jokowi dan keluarga diganti dengan keharusan berjuang.

"Jadi kita tidak dalam romantisme kesedihan, tapi kita harus berjuang. Kita coba fight terus. Kita enggak cengeng dengan segala apa yang terjadi," kata Ganjar di Jakarta, Minggu 29 Oktober 2023.

Ketua DPP PDIP Bidang Ideologi dan Kaderisasi Djarot Saiful Hidayat juga menyampaikan reaksi biasa saja dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. "Kalau Bu Mega ketawa-ketawa, enggak ada masalah, sudah biasa," ungkap Djarot.

Meski demikian Djarot memastikan PDIP akan tetap mengawal pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'ruf Amin hingga Oktober 2024. "Iya dong (kawal). PDIP itu bukan partai baperan. Sangat tidak baperan."

Seperti apa curhat PDIP ditinggalkan Jokowi dan keluarga? Simak selengkapnya dalam rangkaian Infografis berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Infografis Curhat PDIP Ditinggal Jokowi dan Keluarga

3 dari 3 halaman

Infografis Banteng Enggak Cengeng Ditinggal Jokowi dan Keluarga

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.