Sukses

Polisi Periksa Pemilik Hotel F2 Terkait Kebakaran Tewaskan 3 Tamu

Berdasarkan keterangan dari petugas Damkar Jakarta Selatan, lanjutnya, tidak ada api besar yang muncul dalam peristiwa kebakaran itu. Hanya kepulan asap yang kemudian diduga menyebabkan tiga korban meninggal dunia.

Liputan6.com, Jakarta Polisi melakukan pemeriksaan terhadap pemilik hotel F2 (sebelumnya ditulis G2) terkait peristiwa kebakaran yang terjadi di Hotel G2 Melawai, Blok M, Jakarta Selatan, Rabu 17 Agustus 2023 malam. Peristiwa tersebut menyebabkan tiga korban tewas.

"Sementara untuk pemilik, manager, sekuriti, resepsionis, kami bawa ke Polsek Metro Kebayoran Baru untuk dimintai keterangan,” Kapolsek Kebayoran Baru Kompol Tribuana Roseno kepada wartawan, Jumat (18/8/2023).

Berdasarkan keterangan dari petugas Damkar Jakarta Selatan, lanjutnya, tidak ada api besar yang muncul dalam peristiwa kebakaran itu.

Hanya kepulan asap yang kemudian diduga menyebabkan tiga korban meninggal dunia.

"Keterangan dari Damkar tidak ada kebakaran, hanya asap mengepul dari dalam lantai 2,” jelas dia.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Lima Kamar Hotel Terisi

Namun begitu, Tribuana menyatakan akan berkoordinasi dengan Laboratorium Forensik Mabes Polri untuk menentukan penyebab kebakaran dan korban jiwa.

Adapun dalam peristiwa itu, ada lima kamar tamu hotel yang terisi masing-masing dua orang, dengan total 10 tamu.

"Kami akan berkoordiansi dengan Laboratorium Forensik untuk informasi lebih lanjut,” Tribuana menandaskan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.