Sukses

Pendaftaran PPDB Jateng 2022 Dibuka Secara Daring Mulai Hari Ini Rabu 29 Juni

Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Jawa Tengah atau PPDB Jateng 2022 jenjang SMA/SMK resmi mulai dibuka hari ini, Rabu (29/6/2022).

Liputan6.com, Jakarta - Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Jawa Tengah atau PPDB Jateng 2022 jenjang SMA/SMK resmi mulai dibuka hari ini, Rabu (29/6/2022).

Pendaftaran PPDB Jateng 2022 ini akan dibuka selama 3 hari, terhitung sejak Rabu 29 Juni sampai Jumat 1 Juli 2022 yang dilakukan secara online atau daring.

Sebelum melakukan pendaftaran, para peserta wajib sudah menyerahkan data diri, verifikasi, dan aktivasi akun yang dilakukan pada 15 sampaai 28 Juni 2022.

Jika tidak melakukan proses tersebut, maka para peserta tidak akan berhasil log in pendaftaran PPDB Jateng 2022.

Pendaftaran PPDB Jateng 2022 setiap harinya dilakukan pada pukul 07.00 - 16.00 WIB (1 Juli 2022 ditutup pukul 16.00 WIB).

Seluruh tahap pendaftaran PPDB Jateng 2022 jenjang SMA dan SMK secara detail bisa diakses melalui laman resminya https://ppdb.jatengprov.go.id/.

Berikut jadwal lengkap PPDB Jateng 2022 jenjang SMA/SMK melansir laman resmi https://ppdb.jatengprov.go.id/:

 KEGIATAN  LOKASI  HARI/TGL  WAKTU
 Verifikasi Berkas Pendaftaran dan Penerimaan Token  Online  15 - 28 Juni 2022  07:00 - 16:00 WIB ((Tanggal 28 Juni 2022 DITUTUP pukul 16:00 WIB))
 Pemeriksaan Data Siswa  Online  15 - 28 Juni 2022  00:00 - 16:00 WIB ((Tanggal 28 Juni 2022 DITUTUP pukul 16:00 WIB))
 Aktivasi Akun  Online   15 - 28 Juni 2022  00:00 - 16:00 WIB
 Pendaftaran  Online   29 Juni - 1 Juli 2022  07:00 - 16:00 WIB ((Tanggal 01 Juli 2022 DITUTUP pukul 16:00 WIB))
 Evaluasi, Pemeringkatan, dan Penyaluran  Online  2 - 3 Juli 2022  24 jam
 Pengumuman Hasil Seleksi  Online  4 Juli 2022  24 jam ((paling lambat pukul 23:59 WIB di Situs ppdb.jatengprov.go.id))
 Daftar Ulang  Sekolah diterima  5 - 7 Juli 2022  24 jam
 Hari Pertama Masuk Sekolah  Sekolah diterima  18 Juli 2022  24 jam

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Cara Pendaftaran

Berikut cara pendaftaran secara online atau daring PPDB Jateng 2022:

1. Kunjungi link pendaftaran PPDB Jateng 2022 ini https://ppdb.jatengprov.go.id,

2. Pilih jenjang dan jalur seleksi yang ingin diikuti,

3. Login akun menggunakan nomor peserta dan password yang telah didapatkan sebelumnya,

4. Setelah berhasil login, lakukan pemilihan sekolah tujuan sesuai dengan ketentuan,

5. Bila telah selesai memilih sekolah tujuan, simpan dan cetaklah tanda bukti pendaftaran.

Sementara itu, berbeda dengan daerah lain di Indonesia, Jateng memberikan satu syarat tambahan saat proses PPDB online untuk SMA/SMK, yaitu dokumen pakta integritas sebelum mengajukan akun PPDB Jateng.

Pakta integritas merupakan surat pernyataan yang bisa digunakan sebagai pertanggungjawaban atas kebenaran data yang ada dalam dokumen persyaratan PPDB SMA-SMK Jateng 2022. Dokumen ini nantinya juga berlaku sebagai pernyataan bahwa calon siswa dalam kondisi sehat sesuai syarat yang ditentukann.

Pakta integritas PPDB Jateng 2022 berisi pernyataan orangtua/wali yang menyatakan dua hal, pertama tentang kebenaran isi dokumen.

 

3 dari 3 halaman

Pakta Integritas PPDB Jateng 2022

Seluruh data dalam persyaratan PPDB Jateng 2022 adalah benar dan dapat dipertanggungjawabkan sesuai ketentuan yang berlaku. Hal ini termasuk dalam proses perolehan maupun hal lain yang berkaitan dengan dokumen tersebut.

Kedua, berkaitan dengan sanksi. Jika terbukti melanggar pakta integritas PPDB Jateng 2022 yang telah ditandatangani, yang bersangkutan bersedia menerima sanksi sesuai peraturan dan bersedia mempertanggungjawabkan secara hukum.

Pakta Integritas tersebut dapat ditulis tangan atau diketik. Kemudian, calon peserta didik dan orangtua/wali menandatangani surat tersebut dab menempelkan materai Rp10 ribu.

Selanjutnya, pakta integritas PPDB Jateng 2022 dipindai dalam format jpg/png/pdf sebelum diunggah dalam pengajuan akun PPDB Jateng 2022.

Dokumen tersebut harus disimpan dengan baik dan jangan sampai hilang. Setelah mengunggah di laman PPDB Jateng, calon siswa baru bisa membuat akun.

Kelengkapan dokumen pendaftaran yang akan verifikasi oleh Satuan Pendidikan guna mendapatkan token pendaftaran daring pada beberapa jalur yang dibuka, yaitu Zonasi, Afirmasi, Perpindahan Tugas Orangtua atau Wali, dan Prestasi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.