Sukses

Tips Mudik Jasa Marga, Jangan Lupa Isi Penuh BBM dan Cukup Saldo

Sejumlah tol padat mulai Rabu 27 April 2022 karena arus mudik Lebaran 2022. Berikut tips mudik dari Jasa Marga agar perjalanan lancar.

Liputan6.com, Jakarta Sejumlah tol padat mulai Rabu 27 April 2022 karena arus mudik Lebaran 2022. Sejumlah rekayasa lalu lintas pun diberlakukan, seperti contraflow di Tol Jakarta-Cikampek hingga Tol Cipali. Lalu lintas arus mudik Lebaran 2022 di Tol Cikampek terpantau kepadatan menjelang rest area KM 57 pada pukul 15.00 WIB, Kamis (28/4/2022).

Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk, Dwimawan Heru, mengatakan contraflow itu diberlakukan mulai dari kilometer 70 Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek hingga kilometer 86 Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) sejak pukul 11.40 WIB. 

"Pemberlakuan contraflow merupakan diskresi Kepolisian yang juga dilakukan secara situasional dengan melihat update kondisi lalu lintas," kata Heru dalam keterangan tertulis, Kamis (28/4/2022).

Dia menjelaskan saat ini Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama beroperasi dengan 22 unit gardu yang menuju arah Timur Trans Jawa dengan penambahan 3 unit. Heru pun mengingatkan sejumlah hal kepada pemudik agar perjalanannya tidak tersendat.

Dia memberikan sejumlah tips untuk pemudik, seperti mengisi bahan bakar minyak (BBM) secara penuh, kecukupan saldo kartu elektronik untuk keluar masuk tol, hingga membawa perbekalan.

"Jika rest area penuh maka akan dilakukan buka tutup rest area oleh pihak Kepolisian. Jika rest area ditutup, kami mohon pengguna jalan tidak parkir di bahu jalan untuk mengakses rest area karena dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain serta mengganggu fungsi bahu jalan. Kami imbau pengguna jalan untuk berhenti di rest area berikutnya, atau bisa keluar di akses-akses gerbang tol terdekat," jelas dia.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tips Mudik dari Kemenhub

Sementara itu, sejumlah tips untuk mudik Lebaran 2022 yang aman dan nyaman yang disampaikan oleh Juru bicara Menteri Perhubungan, Adita Irawati. Yakni masyarakat diminta untuk melakukan vaksin ketiga atau booster jauh-jauh hari sebelum tanggal keberangkatan. Sebab pembentukan imunitas dalam tubuh paska vaksin memerlukan waktu beberapa hari.

Kemudian tips selanjutnya yaitu pemudik diminta untuk memilih waktu yang lebih awal. Misalnya untuk masyarakat yang dapat bekerja di rumah atau work from home (WFH). Hal itu juga sebagai langkah antisipasi terjadinya kemacetan saat puncak arus mudik yang diprediksi pada 29-30 April 2022.

"Apalagi kalau menggunakan kendaraan pribadi jadi sebisa mungkin kalau sudah mendapatkan cuti atau bisa bekerja dari rumah sebaiknya berangkat lebih awal. Bisa tanggal 25 April bisa dimulai sebenernya," kata Adita kepada Liputan6.com.

Untuk pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi, Adita meminta agar dapat mempersiapkannya jauh hari. Yakni agar dapat digunakan dalam segala situasi cuaca. Dia juga mengimbau kepada masyarakat untuk mempertimbangkan kembali bila masyarakat berencana mudik menggunakan sepeda motor.

Menurut Adita, tidak semua kendaraan roda dua dapat digunakan untuk perjalanan jarak jauh. Selain itu sejumlah aspek keselamatan hingga berisiko kelelahan di jalan dapat dijadikan pertimbangan. Kecelakaan pengguna sepeda motor saat mudik Lebaran memiliki catatan kasus yang paling tinggi jika dibandingkan dengan transportasi lainnya.

3 dari 3 halaman

Tips Mudik Aman Versi Polri

Berikut beberapa tips mudik dengan aman dari Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Dedi Prasetyo dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (23/5), seperti dilansir merdeka.com.

1. Pastikan rumah yang ditinggal dalam keadaan terkunci.

2. Infokan kepada tetangga atau kerabat yang tidak melaksanakan mudik.

3. Dapat juga diinfokan kepada Bhabinkamtibmas untuk didatakan.

4. Apabila menggunakan kendaraan pribadi harus cek semua kendaraan yang akan digunakan demi keselamatan di jalan.

5. Apabila menggunakan kendaraan umum, pastikan hanya membawa barang yang diperlukan. Hindari untuk membawa barang berharga yang berlebihan.

6. Untuk memastikan adanya kekebalan dan imunitas terhadap Covid-19 saat mudik, warga diimbau untuk melengkapi vaksinasi hingga dosis 3 atau booster.

7. Saat berkendaraan patuhi rambu-rambu lalu lintas.

8. Istirahatlah di rest area yang ada.

9. Bila mengalami gangguan di jalan, bisa menghubungi pos pam atau pos pelayanan kepolisian di jalur mudik.

10. Tetap disiplin prokes dalam berkegiatan.

Melalui sederet tips itu, Irjen Dedi Prasetyo berharap masyarakat dapat menjalani mudik dengan aman, sehat dan bahagia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.