Sukses

Ramai Jelang Ramadan, Pengelola Pasar Tanah Abang Diminta Awasi Penerapan Prokes

Pemerintah Kota Jakarta Pusat akan mendirikan posko pemantauan di Pasar Tanah Abang.

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta Arifin meminta agar pengelola Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat terus menerapkan protokol kesehatan di kawasan pasar.

Selain itu, dia juga mengharapkan agar pihak pengelola juga melakukan edukasi dan pengawasan yang ketat.

"Kalau ada pelanggaran, masyarakat bisa laporkan ke kami. Kita dorong pihak internal bisa melakukan pengawasan dan edukasi," kata Arifin di Jakarta, Rabu (7/4/2021).

Sementara itu, Pemerintah Kota Jakarta Pusat akan mendirikan posko pemantauan di Pasar Tanah Abang. Hal itu untuk memantau penerapan protokol kesehatan pengunjung yang mulai ramai berdatangan terlebih menjelang bulan Ramadan.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Disiagakan Petugas

Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma mengatakan posko pemantauan akan ditempatkan di sejumlah titik rawan kerumunan pengunjung.

"Petugas akan disiagakan di posko pemantauan Pasar Tanah Abang," kata Dhany, seperti dikutip Antara, Rabu (7/4/2021).

Dhany menjelaskan petugas akan disiagakan di posko pemantauan untuk memastikan para pengunjung menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, seperti selalu menggunakan masker dan menghindari kerumunan.

Hal ini merupakan antisipasi Pemkot Jakarta Pusat agar momentum Ramadhan tidak membuat kepadatan pengunjung sehingga mengakibatkan kasus positif Covid-19 semakin bertambah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.