Sukses

Djoko Santoso Meninggal, Sejumlah Tokoh Ucapkan Duka Cita

Mantan Panglima TNI Djoko Santono menghembuskan nafas terakhir di RSPAD Jakarta, Minggu (10/5/2020) sekitar pukul 06.30 WIB.

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Panglima TNI Djoko Santono menghembuskan nafas terakhir di RSPAD Jakarta, Minggu (10/5/2020) sekitar pukul 06.30 WIB. Sejumlah tokoh pun ramai mengucapkan duka atas kepergian mantan ketua tim sukses Prabowo-Sandi di Pilpres 2019 tersebut.

Anggota DPD RI Fahira Idris, dalam unggahannya di akun Twitter miliiknya, menyatakan turut berduka cita atas wafatnya Djoko Santoso.

"1. Inna lillahi wa inna ilaihi roji'uun.. Allahummagh firlahu warhamhu wa'afihi wa'fu'anhu.. Turut berduka cita yg mendalam atas wafatnya Bp. Jendral TNI Purn. Djoko Santoso (Mantan Panglima TNI) ," tulisnya, Minggu.

Ucapan duka juga dilontarkan politisi PAN Tjatur Sapto Edy melalui medsosnya.

"Inalillahi Wainalillahi Rojiun...Menyampaikan rasa duka cita mendalam atas wafatnya Jenderal TNI Purn Djoko Santoso, Mantan Panglima TNI. Semoga Allah swt mengampuni dan memuliakan arwah almarhum. Aamiin ya Rabb," tulis Tjatur dengan tambahan emotion tangan berdoa pada Minggu pukul 08.00 WIB.

Politikus Gerindra Andre Rosiade juga turut menyampaikan duka atas wafatnya Djoko Santoso.

"Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun. Kami sekeluarga turut berduka cita atas Wafatnya Jenderal TNI Purn Djoko Santoso. Semoga Husnul Khotimah. Selamat jalan Jenderal," tulisnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kolega di TNI

Ucapan duka juga datang dari rekannya selama di TNI.  J Suryo P dalam unggahannya mengungkap kesedihan usai ditinggal sahabatnya tersebut. 

"Saya ditinggal oleh teman, kakak klas, senior, guru, pelatih, rekan, komandan dan panglima saya; Jenderal TNI purn Djoko Santoso"

"Semoga dosanya diampuni Tuhan yang Maha Kuasa, dan almarhum diperkenankan untuk beristirahat dengan penuh kedamaian disisiNYA," cuitnya di akun Twitternya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.