Sukses

168.742 Pelajar Lolos SBMPTN 2019

Menristekdikti berpesan, kepada peserta yang gagal menempuh SBMPTN, jangan putus asa tidak mau kuliah.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir menyampaikan, pengumuman hasil SBMPTN akan dilaksanakan pada hari ini, Selasa (9/7/2019) pada pukul 15.00 WIB.

Berdasarkan persentase pendaftaran SBMPTN 2019 lewat Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) ada 714.652 orang peserta yang mengikuti ujian. Dari jumlah tersebut, hanya ada 168.742 orang yang diterima untuk masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

Untuk bidang sains dan teknologi (saintek), dari 360.329 siswa yang mengikuti ujian, sebanyak 84.444 siswa diterima. Sedangkan untuk sosial humaniora (soshum), 345.896 siswa mengikuti ujian dan total 82.394 siswa diterima.

"Lalu untuk saintek dan soshum, 8.427 mengikuti ujian mendaftar dan 1.904 diterima," kata Nasir di Kantor Kemenristekdikti, Senayan, Jakarta, Selasa (9/7/2019).

Selain itu, untuk jalur Bidikmisi sebanyak 173.313 siswa mendaftar dengan total 48.965 siswa diterima. Untuk Non-Bidikmisi, sebanyak 541.339 siswa mendaftar dengan total 119.777 siswa diterima.

Namun, untuk mereka yang diterima sebagai siswa Bidikmisi masih harus melalui proses verifikasi di PTN tujuannya untuk menentukan apakah akan mendapat beasiswa tersebut. Meski begitu, status diterima sebagai mahasiswa tetaplah sama dan tidak dicabut.

"Pesan saya kepada yang tidak diterima jangan putus usaha. Tetap berusaha, masih ada jalur mandiri, masih ada PTS (Perguruan Tinggi Swasta) di Indonesia dan semuanya legal, tidak ada yang tidak legal. Kalau kita gagal menempuh SBMPTN, jangan putus asa tidak mau kuliah," ujar Nasir.

 

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Laman Pengumuman

Nasir menjelaskan, sistem penerimaan mahasiswa kali ini memang berbeda dibanding tahun lalu.

"Kalau tahun lalu SBMPTN mereka mendaftar ke perguruan tinggi, lalu tes, dan diumumkan kemudian. Kalau sekarang caranya calon mahasiswa ikut tes dulu, setelah tes selesai, baru mendaftar (ke universitas) sehingga bisa betul-betul tahu nilainya," ucapnya.

Laman pengumuman dapat diakses melalui link berikut:

1. https://sbmptn.ui.ac.id

2. https://sbmptn.undip.ac.id

3. https://sbmptn.ugm.ac.id

4. https://sbmptn.unair.ac.id

5. https://sbmptn.unsri.ac.id

6. https://sbmptn.untan.ac.id

7. https://sbmptn.itb.ac.id

8. https://sbmptn.its.ac.id

9. https://sbmptn.ipb.ac.id

10. https://sbmptn.unand.ac.id

11. https://sbmptn.unhas.ac.id

12. https://sbmptn.unsyiah.ac.id

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) merupakan seleksi bersama dalam penerimaan mahasiswa baru di lingkungan PT
    Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) merupakan seleksi bersama dalam penerimaan mahasiswa baru di lingkungan PT

    SBMPTN

  • SBMPTN 2019