Sukses

Tanpa Kate Middleton, Pangeran William Foto Bareng Ketiga Anaknya dengan Pakaian Serba Biru di Hari Ayah Sedunia

Di momen Hari Ayah Sedunia, Kensington Palace merilis foto Pangeran William dan ketiga buah hatinya dalam nuansa penuh tawa dan kompak mengenakan pakaian serba biru.

Liputan6.com, Jakarta - Potret Pangeran William dan ketiga buah hatinya untuk merayakan Hari Ayah baru saja dirilis. Seperti biasa, tak ada Kate Middleton di foto tersebut. Pangeran William berfoto bersama dengan Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis itu dijepret pada April lalu di Kastil Windsor oleh fotografger Millie Pilkington.

Hari Ayah Sedunia atau Father's Day diperingati setiap minggu ketiga di bulan Juni. Di tahun ini, Hari Ayah Sedunia dirayakan di hari Minggu, 18 Juni 2023. Sejumlah figur publik pun menandai momen istimewa ini dengan membagikan potret kebersamaan dengan buah hati mereka, termasuk Pangeran William.

Melansir Hello Magazine, 17 Juni 2023, Kensington Palace merilis foto William dan ketiga anaknya, dalam nuansa penuh tawa dan kompak mengenakan pakaian serba biru. William terlihat tersenyum ke arah kamera dengan lengan memeluk Pangeran George dan Putri Charlotte, yang menatap ayah mereka dengan penuh kasih sayang. Sementara itu, Pangeran Louis berdiri di belakang William dengan lengan melingkari leher William dan tersenyum lebar.

Ada juga sentuhan khusus untuk menghormati Ratu Elizabeth II, mendiang nenek William, dalam foto tersebut. Mereka duduk di bangku yang merupakan hadiah untuk ulang tahun ke-90 Ratu Elizabeth pada 2016.

Untuk pakaian, ayah dan anak itu kompak berbusana warna biru. William memakai kemeja warna biru muda tanpa motif dipadu dengan celana bahan warna biru lebih cerah. Sedangkan Pangeran George yang berada di sisi kiri William tampak memakai kemeja biru muda kotak-kotak dipadu dengan celana jeans biru terang.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Ekspresi Putra Bungsu Pangeran William

Putri Charlotte terlihat memakai gaun warna biru corak bunga-bunga dipadu dengan kardigan warna biru muda. Rambut panjangnya digerai begitu saja. Sementara Louis memakai sweater biru cerah dihiasi corak warna-warni.

Dari busana yang dikenakan anak-anak kerajaan, foto tersebut diambil pada hari yang sama dengan pemotretan yang menghasilkan potret ulang tahun ke-5 Pangeran Louis yang dirilis pada April 2023. Potret baru itu dirilis pada hari Sabtu, 17 Juni 2023, hanya beberapa jam setelah Pangeran William, Putri Kate dan ketiga anak mereka menghadiri Trooping the Colour, perayaan dan parade yang menandai ulang tahun Raja Charles, III sebagai sebuah keluarga di London.

Kehadiran Pangeran Louis jadi satu yang dinanti publik saat Trooping the Colour 2023 berlangsung. Sekai lagi, Pangeran Louis membuat ekspresi menggemaskannya jadi sorotan.

Melansir Express, Sabtu, 17 Juni 2023, bersama dua kakaknya dan ibu mereka Kate Middleton, dan Ratu Camilla, bangsawan muda itu duduk di kereta kuda. Mereka melakukan perjalanan singkat dari Istana Buckingham ke Pawai Pengawal Kuda untuk menyaksikan pasukan Raja bersiap merayakan ulang tahun publik Charles.

 

3 dari 4 halaman

Gaun Hijau Kate Middleton

Louis, yang sesekali tersenyum lebar, duduk di antara kedua saudaranya saat mereka melakukan perjalanan Sabtu pagi, waktu London. Di momen ini, kamera menangkap bocah lima tahun tersebut tidak bisa duduk diam. Ia terlihat berputar untuk melihat jalur kereta, dengan Kate tampak sigap menenangkan putra bungsunya itu.

Sementara, kedua anaknya yang lebih tua melambai pada orang-orang yang berkumpul di sisi mereka. Penggemar kerajaan mengaku menantikan waktu melihat keluarga Wales akhir pekan ini, bahkan sebelum acara dimulai. Seorang pengguna Twitter membagikan foto Pangeran Louis dengan ibu dan ayahnya, menulis, "Tidak sabar melihat keluarga Wales pada hari Sabtu ini."

Sejumlah pengguna Twitter mengunggah gambar wajah ekspresif Pangeran Louis saat mereka mengingat beberapa penampilan publiknya di masa lalu. Ia disebut telah "membangun reputasi untuk kejenakaan ekspresinya," terutama selama acara publik, seperti Trooping the Colour.

Sesuai prediksi, Kate Middleton mengenakan ansambel hijau berupa gaun karya desainer yang berbasis di Singapura, Andrew Gn, lapor People. Itu dipasangkan dengan topi yang serasi dari Philip Treacy. 

4 dari 4 halaman

Peran Baru William dan Kate

Sementara, merah adalah warna pilihan untuk anak-anak Wales. Koordinasi warna adalah anggukan yang jelas untuk peran baru William dan Kate sebagai Pangeran dan Putri Wales, karena hijau dan merah adalah warna yang menonjol dari bendera Welsh.

Putri Charlotte memakai gaun putih dan merah, sementara Pangeran George dan Pangeran Louis memakai dasi merah nan mencolok. Louis juga menambahkan rona ekstra di celana pendek merahnya.

George, Charlotte, dan Louis melakukan debut kereta mereka tahun lalu setelah skala perayaan Trooping the Color diperkecil pada 2020 dan 2021 akibat Pandemi COVID-19. Parade ulang tahun 2022 adalah acara besar pertama dari perayaan Platinum Jubilee mendiang Ratu Elizabeth II yang menandai pemerintahannya selama 70 tahun.

Di Trooping the Colour 2023, Pangeran William tidak bersama anak-anaknya naik kereta. Sebaliknya, ia menunggang kuda sebagai Kolonel Pengawal Welsh. Pangeran Wales mengenakan seragam resmi berpangkat tinggi, lengkap dengan topi tinggi dari kulit beruang.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini