Sukses

Calling All Vlogger! Ikutan Kompetisi Bright Gas dan Rebut Hadiahnya

Dalam kompetisi ini, kamu bukan sekadar unjuk bakat dalam mempromosikan makanan, tapi juga berkesempatan memenangkan beragam hadiah menarik dengan total ratusan juta rupiah.

Liputan6.com, Jakarta Pengumuman buat para vlogger di seluruh Indonesia yang punya hobi makan dan suka sharing tentang makanan ke teman, keluarga, atau khalayak lewat video yang kamu buat. Ada kompetisi menarik nih yang bisa kamu ikuti. 

Adalah Bright Gas Vlogger Competition 2022 yang digelar oleh PT Pertamina Patra Niaga Subholding Commercial & Trading (C&T), PT Pertamina (Persero) khususnya oleh produk Bright Gas. 

Jadi, kompetisi ini akan mencari vlogger terbaik yang mengulas konten kuliner yang lagi hits atau unik di kota asalmu, dengan cara Mukbang dan ASMR (Autonomous Sensory Meridian Response) atau berbisik. 

Dalam kompetisi ini, kamu bukan sekadar unjuk bakat dalam mempromosikan makanan, tapi juga berkesempatan memenangkan beragam hadiah menarik dengan total ratusan juta rupiah. Cara ikutannya gimana sih? Gampang banget kok.

Kompetisi ini berlaku untuk seluruh masyarakat Indonesia pengguna setia produk Pertamina khususnya produk Bright Gas semua varian. Selain itu, kompetisi ini juga berlaku bagi kamu yang memiliki antusias di bidang kuliner khas Nusantara. Syaratnya: 

  1.  Isi data diri lengkap di akun aplikasi MyPertamina
  2. Bikin video ulasan kuliner khas Nusantara dengan durasi maksimal tiga menit, unggah di reels Instagram dan follow serta mention akun @brightgas & @mypertamina, sertakan hastag #BGVC202. Pastikan akunmu nggak di-private ya!
  3. Dalam videomu, wajib menampilkan minimal salah satu varian produk Bright Gas dan kreasikan semenarik mungkin
  4. Periode Bright Gas Vlogger Competition 2022 1 Oktober-4 Desember 2022

Oh ya, menariknya lagi buat yang ikutan kompetisi ini, kam juga bisa mendaftarkan diri secara berkelompok atau grup (maksimal tiga orang). Selain pelanggan setia produk Pertamina, kompetisi ini juga dapat diikuti oleh karyawan Pertamina Group beserta afiliasinya. Syaratnya:

  1. Warga Negara Indonesia (WNI) berdomisili di wilayah Indonesia
  2. Laki-laki atau Perempuan dengan usia minimal 17 tahun dan memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  3. Memiliki antusiasme dibidang kuliner, gemar bercerita, dan hobi eksplor masakan khas nusantara

Nah, dari kompetisi yang kamu ikuti ini, ada sederet hadiah menarik. Untuk Juara 1 akan mendapatkan paket wisata Indonesia dengan total Rp20 juta. Juara 2 akan mendapatkan sepeda Gravel tipe Marin Nicasio. 

Juara 3 akan membawa pulang kamera mirrorless Canon/Go Pro/Ipad. Sementara untuk Juara Harapan 1 akan mendapatkan Drone DJI Mavic Mini Combo, dan Juara Favorit siap membawa pulang Iphone 14. 

Hadiah dari Bright Gas nggak cuma segitu saja loh! Ada hadiah tambahan lainnya, di antaranya saldo MyPertamina sebesar Rp750 ribu untuk 25 semifinalis, Rp300 ribu saldo MyPertamina untuk 10 peserta dengan vote tertinggi, dan hadiahnya masih banyak lagi! 

Yuk daftar sekarang dan jadilah juaranya! Untuk cek syarat, ketentuan, dan mekanisme kompetisi, bisa cek di sini. 

 

(*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.