Sukses

Makna Gambar Burung Bangau di Belakang Gaun Pertunangan Syahrini

Danny Satriadi mempersembahkan gaun pertunangan karyanya untuk Syahrini. Ada gambar bangau di belakangnya, apa maknanya?

Liputan6.com, Jakarta - Danny Satriadi termasuk sosok penting di balik acara lamaran Syahrini dan Reino Barack di Jepang pada 27 Februari 2018 lalu. Itu karena gaun rancangan Danny dikenakan Syahrini saat itu.

"Beautiful Dress for my dear ❤️❤️❤️ @princessyahrini ❤️❤️❤️ .for very special moment in her life . In your light I learn how to love. In your beauty, how to make poems. You dance inside my chest where no one sees you, but sometimes I do, and that sight becomes this art.” (Gaun Cantik untuk kekasihku ❤️❤️❤️ @princessyahrini ❤️❤️❤️. untuk momen yang sangat spesial dalam hidupnya. Dalam cahayamu, aku belajar cara mencintai. Dalam kecantikanmu, bagaimana membuat puisi. Kamu menari di dalam dadaku di mana tidak ada yang melihatmu, tapi kadang-kadang aku melihatnya, dan pemandangan itu menjadi seni ini)," tulis Danny sebagai keterangan foto di gaun Syahrini dengan mengutip aforisma dari tokoh sufi Jalaluddin Rumi, Senin (4/3/2019).

Gaun merah muda pastel tersebut terlihat sangat indah dan menarik. Hal itu yang membuat banyak orang yang membicarakannya.

"Detail baju nya bagus banget masyaalAllah. Sukses terus untuk semua karya yg koko buat," puji akun @yrsandora.

Di bagian belakangnya gaun tersebut, tampak rajutan yang membentuk burung bangau. Di Jepang, burung bangau termasuk binatang yang sangat terkenal.

Dilansir dari researchgate.net, Senin (4/3/2019), di Jepang, burung ini dilambangkan sebagai simbol kesetiaan, kemujuran, dan panjang umur. Dalam cerita dongeng, burung bangau dikenal sebagai dewi bangau yang dapat menolong manusia dari kesusahan.

Selain bangau, terdapat lipatan origami, yang sangat terkenal di Jepang. Origami burung bangau merupakan ucapan selamat dan permohonan kebaikan, salah satunya dalam acara pernikahan.

Sementara itu, Danny Satriadi termasuk sosok yang dekat dengan Syahrini. Ia mengunggah beberapa potret kebersamaan dengan penyanyi kelahiran Sukabumi itu dalam akun Instagramnya. Syahrini juga sempat tampil di sebuah fashion show untuk membantu acara amal yang digelar desainer yang sering merancang busana berkerah cheongsam itu.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.