Sukses

Tren Unik Promise Rings, Tradisi Tukar Cincin Sebelum Pertunangan

Inggris tengah dilanda fenomena tukar cincin pra-tunangan atau sebelum pertunangan terjadi, disebut dengan Promise Rings.

Liputan6.com, Jakarta Pernikahan adalah satu destinasi impian bagi tiap pasangan. Untuk mencapainya, umumnya pasangan melewati berbagai tahapan yang dimulai dari perkenalan, pacaran hingga ke tahap yang lebih serius. Selanjutnya jenjang pertunangan pun akan ditemput sebelum akhirnya sampai pada upacara pernikahan. Bertunangan berarti sudah menyatakan sikap serius untuk menuju pelaminan.

Salah satu bagian acara dari pertunangan adalah tukar cincin. Melansir halaman Yahoo UK pada Sabtu (14/10/2017), kini Inggris tengah dilanda fenomena tukar cincin pra-tunangan atau sebelum bertunangan. Cincin yang dipakai dalam tren baru ini disebut dengan Promise Rings atau "Cincin Janji".

Pemberian promise rings dalam suatu hubungan menandai bahwa pasangan tersebut sudah satu tahap lebih serius dan berkomitmen bersama untuk menuju pertunangan. Peritel perhiasan online Jewlr mengungkap bahwa penjualan promise rings meningkat hingga 162% dalam beberapa waktu ke belakang.

Promise Rings

Peningkatan signifikan terjadi pada pembelian oleh konsumen perempuan. “Jelas terlihat bahwa konsumen kami di Inggris tengah gandrung dengan konsep promise rings dan konsumen perempuan tampaknya sangat bersemangat untuk meminta pernyataan komitmen dari pasangan mereka melalui cincin ini,” ucap CEO Jewlr, Tony Davis.

Menurut catatan sejarah tradisi pemberian cincin sebelum bertunangan sesunguhnya telah ada di berbagai budaya di seluruh dunia sejak masa lampau. Kini promise rings kembali mendapat sorotan oleh karena beberapa pasangan Hollywood yang memakai promise rings. Salah satu contohnya adalah Robert Pattinson dan FKA Twigs (yang sayangnya kini dikabarkan putus).

Mengamati maraknya fenomena promise rings, para pakar hubungan cinta menyarankan agar Anda tidak “terlena” ketika pasangan Anda memberi promise rings atau bahkan cincin pertunangan dan pernikahan. Sebab pada dasarnya cincin hanyalah simbol. Yang nyata dari sebuah komitmen untuk satu hubungan serius adalah bagaimana cara Anda dan pasangan saling melengkapi dalam menyelesaikan masalah bersama.

Bio In God Bless

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini