Sukses

Ingin ke Indofest? Simak Perlengkapan Outdoor Inovasi Terbaru Ini

Perlengkapan (gear) menjadi faktor penting untuk menghadapi kemungkinan terburuk saat seseorang melakukan aktivitas wisata petualangan.

Liputan6.com, Jakarta Banyak orang menganggap, aktivitas mendaki gunung kini tidak sesulit 10 atau 20 tahun yang lalu. Pasalnya seiring dengan perkembangan teknologi yang cepat, banyak produsen perlengkapan outdoor menciptakan perlengkapan (gear) dengan inovasi terbaru, yang memudahkan penggunanya melakukan berbagai aktivitas luar ruang dalam kondisi apapun.

Perlengkapan memang bukan faktor utama yang memudahkan seorang pendaki, mengingat seorang pendaki yang baik juga perlu pengalaman dan pengetahuan. Namun demikian, perlengkapan yang memadai juga menjadi faktor penting untuk menghadapi berbagai kemungkinan tersulit saat seseorang melakukan aktivitas luar ruang.

Bertepatan dengan gelaran Indofest 2016, sebagai pameran jual beli perlengkapan outdoor terbesar di Indonesia yang digelar di Istora Senayan, 6-10 April, berikut beberapa perlengkapan outdoor dengan inovasi terbaru yang perlu Anda miliki, seperti disusun Liputan6.com, Kamis (7/4/2016).

Botol Filter Air Portable

foto: gearjunkie.com

LifeStraw merupakan salah satu merek botol filter air portabel terbaru yang dirilis perusahaan asal Swis. Dilengkapi teknologi canggih serat berongga, botol filter ini memungkinkan Anda meminum langsung air dari danau atau sungai atau sumber air lainnya saat Anda melakukan aktivitas luar ruangan. Dengan ukuran filter mencapai 0,2 mikron, botol filter ini mampu menyaring bakteri hingga hampir 100 persen.

Gap Tent

foto: ezshopex.com

Gap Tent merupakan tenda kecil yang didesain khusus bagi para solo traveling. Dengan ukuran panjang 217 cm dan lebar 79 cm, serta bagian badan 45 cm, tenda ini menjadi tenda teringan dengan berat 1,3 kg. Berat tersebut tentu lebih ringan jika dibandingkan tenda pada umumnya yang memiliki berat lebih dari 3 kg. Dilengkapi dengan ruang ventilasi di bagian kepala, tenda ini menjamin pertukaran udara tetap terjaga.

Biolate Camp Stove

foto: amazone

Lebih dari sekadar kompor, Biolate Camp Stove merupakan kompor yang memiliki fungsi lain sebagai pengisi daya gawai Anda. Kompor ringan yang mudah digunakan ini tidak memerlukan minyak, sumber pembakaran menggunakan ranting kayu yang Anda temui. Fungsi penting kompor ini adalah penggunaan teknologi yang mampu mengubah energi panas menjadi energi listrik yang ramah lingkungan.

Meet Early Tablet

foto: meetearl.com

Secanggih apapun telepon selular Anda, ada kalanya dia tidak berfungsi saat Anda berada di pedalaman atau di puncak gunung yang tinggi. Untuk menggantikan fungsi penting dari smartphone, Anda bisa menggunakan Meet Earl Tablet, yaitu perlengkapan naik gunung yang bekerja dalam sistem operasi Android Jelly Bean 4.1. Tablet ini memiliki berbagai fungsi penting, seperti penyedia layanan GPS yang terintegrasi, sennsor cuaca, hingga teknologi komunikasi radio.

JakPak

foto: fireboox.com

Jika mahasiswa IPB baru-baru ini memperkenalkan Zaphanza, jaket yang juga berfungsi sebagai kantung pembawa tenda, lain halnya dengan JakPak, yaitu jaket yang juga berfungsi sebagai tenda dan sleeping bag. Dilengkapi dengan teknologi waterproof, perlengkapan outdoor ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 3,5 juta.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.