Sukses

6 Potret Kue Lebaran Hancur Ini Bikin Elus Dada, Gagal Buat Hampers

Niatnya buat kiriman hampers, kue lebaran yang hancur ini malah bikin elus dada.

Liputan6.com, Jakarta Ada banyak tradisi yang selalu dilakukan oleh masyarakat jelang Hari Raya Idulfitri. Tidak hanya mudik atau bikin kue kering, namun juga mempersiapkan hampers lebaran. Meski bukan sesuatu yang wajib, tradisi memberikan hampers lebaran sudah berjalan dari waktu ke waktu.

Lebaran menjadi waktu yang tepat untuk saling memberikan hampers kepada orang-orang terkasih. Salah satu hampers yang praktis adalah kue kering. Di mana setiap jelang lebaran, banyak orang telah membuatnya. Bahkan, ada yang membuatnya sendiri khusus untuk dijadikan hampers.

Namun, tidak semua berjalan dengan lancar. Ketika kue lebaran sudah dikemas dengan sangat cantik, namun tetap saja masih ada rintangannya. Jarak pengiriman yang jauh seringkali jadi masalah dalam hal ini.

Meski sudah tampak aman dengan mengemasnya memakai bubble wrap, tetap ada potensi toples kue lebaran itu pecah. Hal tersebut terjadi karena paket yang ditumpuk dan dibanting. Alhasil, kue lebaran itu pun malah hancur.

Bikin kecewa karena gagal buat dijadikan hampers. Berikut potret kue lebaran hancur yang bikin elus dada, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber pada Senin (8/4/2024).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Kirim paket kue kering ke pacar, eh pas sampai malah hancur lebur.

3 dari 7 halaman

2. Nangis banget, belum lebaran kue keringnya malah jatuh. Alhasil remuk dan dimakan sendiri.

4 dari 7 halaman

3. Dikirimi kue lebaran dari Serang ke Padang. Di jalan malah remuk, pecahan toplesnya juga masuk ke kue.

5 dari 7 halaman

4. Dikirimi kue lebaran sama ibu. Waktu dibuka ternyata remuk, alhasil sekarang makannya pakai sendok.

6 dari 7 halaman

5. Pas di Indonesia masih tertata rapi, sampai Hongkong sudah berantakan.

7 dari 7 halaman

6. Asyik dapat hampers kue lebaran, tapi remuk di jalan kuenya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.