Sukses

Matt Damon Stop Rokok Sebelum Punya Anak Biar Sperma Bagus

Berhenti dari merokok bukan hal yang mudah bagi siapa saja. Namun, aktor Matt Damon rela menyetop kebiasaannya merokok itu demi spermanya.

Berhenti dari merokok bukan hal yang mudah bagi siapa saja. Namun, aktor Matt Damon rela menyetop kebiasaannya merokok itu demi meningkatkan kualitas spermanya.

Sobat Ben Affleck itu mengungkapkan, ia ingin membersihkan sistem di tubuhnya sebelum memiliki anak. Maka sebelum punya anak ia memutuskan untuk berhenti merokok. Aktor tampan itu kini memiliki tiga anak perempuan dari istrinya Luciana Bozan Barroso.

Selama 17 tahun, aktor pemeran James Bourne bisa menghabiskan rokok satu setengah bungkus untuk seharinya hingga akhirnya ia berhenti dengan kebiasaannya itu pada tahun 2004.

"Saya ingat saudara laki-laki saya berhenti sebelum dia memiliki anak-anak dan dia mengatakan `Saya akan menyerahkan diri saya selama enam minggu atau satu tahun untuk membersihkan sistem saya sebelum saya, kamu tahulah," kata pria berusia 42 tahun itu seperti dikutip nowmagazine, Senin (24/6/2013),

Mendengar perkataan saudaranya itu, Damon pun berpikir akan mengikuti jejaknya. "Saya juga berpikiran `Ya, saya juga akan melakukannya`," ujar Damon.

"Lucy dan saya tahu kami akan memiliki banyak anak dan proses itu dimulai setahun kemudian".

Damon mengakui ia sudah mulai merokok di usianya yang masih remaja setelah ia melihat bintang film legendaris melakukannya." Ben dan saya mulai ketika kami  berada di sekolah tinggi".

"Kami melihat aktor besar (Marlon) Brando, James Dean, Mickey Rourke, yang kami sukai saat itu merokok dan kami hanya berpikir itu keren".

Merokok memang bisa mengganggu kesehatan. Spesialis Reproduksi Rumah Sakit Mount Sinai, Toronto, Kanada Dr Kimberly Liu mengatakan, pria yang merokok memiliki jumlah sperma yang lebih rendah.

(Mel/*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.