Sukses

Kepanasan, 83 Monyet di Meksiko Mati dan Jatuh dari Pohon Seperti Apel

Suhu tinggi di Meksiko telah dikaitkan dengan puluhan dan mungkin ratusan kematian monyet howler

Liputan6.com, Mexico - Cuaca yang begitu panas di Meksiko telah menyebabkan monyet-monyet howler mati dan jatuh dari pohon-pohon.

Setidaknya 83 dari primata berukuran sedang ini, yang dikenal karena suara raungan keras mereka, ditemukan mati di negara bagian pesisir Teluk Tabasco. Yang lainnya diselamatkan oleh warga, termasuk lima yang dilarikan ke dokter hewan setempat yang berjuang untuk menyelamatkan mereka.

"Mereka tiba dalam kondisi kritis, dengan dehidrasi dan demam. Mereka lemas seperti kain lap. Itu adalah heatstroke," ujar Dr. Sergio Valenzuela mengutip dari theguardian, Jumat (24/5/2024). 

Sementara gelombang panas yang parah di Meksiko telah dikaitkan dengan kematian setidaknya 26 orang sejak Maret, dokter hewan dan penyelamat mengatakan kondisi itu telah membunuh puluhan dan mungkin ratusan monyet-monyet howler.

Di Kota Tecolutilla, Tabasco, monyet-monyet mati mulai muncul pada hari Jumat (17/4), ketika tim sukarelawan pemadam kebakaran dan penyelamatan setempat datang dengan lima makhluk tersebut di bak truk.

Dr. Sergio Valenzuela memberi es pada tangan dan kaki mereka yang lemas, dan memberikan mereka dengan infus.

Sejauh ini, monyet-monyet tersebut terlihat pulih. Sekarang, yang dulunya lesu dan mudah ditangani, mereka berada di dalam kandang di kantor Valenzuela.

"Mereka pulih, mereka agresif... mereka kembali menggigit," katanya, dan mencatat bahwa itu adalah tanda sehat bagi makhluk-makhluk yang biasanya sangat tertutup.

Di sisi lain, banyak dari primata-primata itu tidak begitu beruntung.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Sekitar 83 Hewan Mati atau Sekarat di Bawah Pohon-pohon

Ahli biologi satwa liar Gilberto Pozo menghitung sekitar 83 hewan mati atau sekarat di bawah pohon-pohon. Kematian massal itu dimulai sekitar 5 Mei dan mencapai puncaknya akhir pekan.

"Mereka jatuh dari pohon seperti apel," kata Pozo. "Mereka dalam keadaan dehidrasi parah, dan mereka mati dalam hitungan menit." Sudah melemah, Pozo mengatakan bahwa jatuh dari puluhan yard (meter) menimbulkan kerusakan tambahan yang sering kali membuat monyet-monyet tersebut mati.

Pozo menyalahkan kematian tersebut pada "sinergi" dari faktor-faktor, termasuk panas tinggi, kekeringan, kebakaran hutan, dan penebangan yang membuat monyet-monyet kekurangan air, naungan, dan buah-buahan yang mereka makan.

"Ini adalah spesies penjaga," kata Pozo, mengacu pada efek canary-in-a-coalmine di mana satu spesies dapat memberi banyak informasi tentang sebuah ekosistem. "Ini memberi tahu kita tentang apa yang terjadi dengan perubahan iklim."

 

3 dari 4 halaman

Mendirikan Tempat Pemulihan Monyet

Kelompok Pozo telah mendirikan stasiun pemulihan khusus untuk monyet - saat ini berisi lima monyet, tetapi burung dan reptil juga terkena dampak - dan mencoba mengorganisir tim dokter hewan spesialis untuk memberikan perawatan yang dibutuhkan oleh primata tersebut.

Hingga 9 Mei, setidaknya sembilan kota di Meksiko telah mencatat rekor suhu, dengan Ciudad Victoria, di negara bagian perbatasan Tamaulipas, mencapai suhu 47°C.

Dengan curah hujan di bawah rata-rata di hampir seluruh negara sejauh ini tahun ini, danau dan bendungan mengering, pasokan air habis, dan pihak berwenang harus mengangkut air untuk segala sesuatu mulai dari rumah sakit hingga tim pemadam kebakaran. Tingkat rendah di bendungan hidroelektrik telah menyebabkan pemadaman listrik di beberapa bagian negara.

Manusia juga merasakan panasnya. Pada hari Senin, (20/5), jaringan toko convenience OXXO di seluruh negeri - yang merupakan yang terbesar di negara itu - mengatakan bahwa mereka membatasi pembelian es hanya dua atau tiga bungkus per pelanggan di beberapa tempat.

4 dari 4 halaman

5 Hewan yang Terancam Punah Akibat Perubahan Iklim

Perubahan iklim telah menjadi isu global yang membawa dampak signifikan bagi seluruh makhluk hidup di Bumi, termasuk hewan. Kenaikan suhu, perubahan pola cuaca, dan kerusakan habitat akibat aktivitas manusia telah mendorong berbagai spesies hewan ke ambang kepunahan.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut hewan terancam punah akibat perubahan iklim:

1.Penguin Adelie

Penguin Adelie memiliki nama Latin Pygoscelis Adeliae. Penguin ini adalah hewan asli Antartika.  

Antartika adalah salah satu daerah yang paling terdampak pemanasan global. Suhu yang meningkat membuat es dan gletser di Antartika mencair dengan signifikan.

Hal ini membuat habitat Penguin Adelie menurun drastis. Selain itu, suhu yang memanas juga membuat ikan yang menjadi makanan utama penguin berkurang dan lebih sulit ditangkap.

2. Staghorn coral

Staghorn coral adalah terumbu karang yang populasinya turun drastis hingga 80 persen sejak 1970. Staghorn coral saat ini termasuk dalam kategori critically endangered dalam IUCN Red List.

Pemanasan global membuat terumbu karang kekurangan algae yang merupakan sumber nutrisi utamanya. Hal ini menyebabkan terumbu karang mengalami pemutihan atau bleaching.

Selain berdampak pada turunnya populasi terumbu karang, pemanasan global juga menurunkan populasi hewan lain yang hidup berdampingan dengan terumbu karang, seperti ikan badut dan penyu kecil.

3. Monarch butterfly

Monarch butterfly adalah salah satu jenis kupu-kupu yang ada di Indonesia dan terancam punah. Kupu-kupu ini terancam punah karena berkurangnya kemampuannya bermigrasi dari Amerika Utara ke daerah yang lebih dingin.

Kupu-kupu Monarch sama seperti kupu-kupu lainnya yang sangat sensitif terhadap cuaca dan iklim. Pemanasan global membuat kupu-kupu tidak bisa bermigrasi terlalu jauh.

Faktor lainnya, hilangan beberapa jenis tumbuhan sumber makanan utama kupu-kupu.

4. Koala

Koala adalah binatang khas Australia. Populasinya terus menurun karena pemanasan global.

Hal ini dipicu beberapa hal, seperti menurunnya nutrisi daun eukaliptus yang merupakan makanan utama koala. Penurunan nutrisi tersebut disebabkan karena tingginya karbon dioksida di atmosfer.

Udara yang semakin kering dan panas memicu kebakaran hutan. Hal ini membuat hewan-hewan yang hidup di hutan terpaksa terusir dari habitat aslinya.

Tempat baru bisa jadi tidak cocok untuk hidup binatang yang rentan seperti koala.

5. Beruang kutub

Beruang kutub memiliki nama Latin Ursus maritimus. Beruang kutub saat ini telah berstatus vulnerable di dalam IUCN Red List.

Hampir mirip dengan Penguin Adelie, beruang kutub terancam punah karena pemanasan global yang mengurangi habitat dan makanan mereka. Berkurangnya habitat dan makanan beruang kutub ini dibuktikan dengan kejadian 2019.

Saat itu, ditemukan beruang kutub di daerah pemukiman Rusia sedang mencari makan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini