Sukses

Safe Travel Fest, Kampanye Perjalanan Aman ke Luar Negeri Ala Kemlu

Kementerian Luar Negeri RI menyelenggarakan "Safe Travel Fest" dalam rangka kampanye perjalanan aman ke luar negeri. Berikut ini ulasannya.

Liputan6.com, Jakarta - Dengan motto "Perlindungan WNI Zaman Now" dan Dalam rangka mengampanyekan perjalanan luar negeri yang aman, Kementerian Luar Negeri RI menyelenggarakan "Safe Travel Fest" di Atrium Utama Mall Central Park. Acara tersebut berlangsung sejak 11 hingga 15 April 2018, mulai pukul 10.00 pagi hingga 22.00 malam.

"Setiap harinya ada talkshow tematik tentang perjalanan luar negeri yang aman. Nara sumber Talkshow datang dari Komunitas Backpacker, asosiasi wisata dan umrah, travel blogger, asosiasi asuransi, agen travel, komunitas fotografi dan dari beberapa kedutaan asing yang akan mensosialisasikan kebijakan visa," ujar Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia, Lalu Muhammad Iqbal dalam keterangan tertulisnya yang Liputan6.com muat Minggu (15/4/2018).

Dengan mengunggah aplikasi Safe Travel, pengunjung juga memiliki kesempatan mendapatkan lebih dari 2.000 doorprize dalam bentuk perlengkapan yang diperlukan ketika traveling ke luar negeri: powerbank, cabin luggage, GoPro Hero 6, Canon DSLR, smartphone, hingga tiket pesawat luar negeri PP (JKT - KL, JKT - SING).

Hadiah didapat secara instan dengan berfoto di booth 5 benua yang disediakan (Asia, Afrika, Eropa, Amerika, dan Australia).

"Pada kegiatan Safe Travel Fest Kementerian Luar Negeri juga meluncurkan aplikasi bergerak multi-platform untuk perlindungan WNI "Safe Travel"," imbuhnya.

Sebelumnya, Safe Travel hanya tersedia pada platform Android. Namun kini, Safe Travel dapat digunakan juga pada platform iOS, website, maupun media sosial.

 

 

Saksikan juga video berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Peresmian

Peresmian peluncuran multi-platform Safe Travel ini dilaksanakan pada Sabtu, 14 April 2018 pukul 14.30 WIB. Dihadiri oleh Menlu RI Retno L.P Marsudi.

Selain meluncurkan aplikasi Safe Travel, Menlu dan Direktur Utama BRI juga akan meluncurkan kartu uang elektronik Brizzi edisi khusus Safe Travel.

Peluncuran Brizzi Safe Travel ini merupakan salah satu wujud komitmen BRI dalam mengampanyekan perjalanan luar negeri yang aman.

Selain booth keren, pengunjung akan dihibur oleh Magenta Coustik, Lucky eks Indonesian Idol, Aris Sanjaya, Dodit Mulyanto (komika, Okejek), Reality Club, dan Cak Lontong.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.