Sukses

Resep Praktis Cah Brokoli, Cocok untuk Menuh Sahur yang Enak dan Mengenyangkan

Biasanya menu yang simpel, enak dan kaya nutrisi banyak dipilih individu untuk sahur. Nah, berikut menu sahur yang mengenyangkan dan mudah dibuat.

Liputan6.com, Jakarta - Saat menjalankan ibadah puasa, umat muslim perlu mengonsumsi makanan dan minuman yang tepat untuk memenuhi kebutuhan tubuh selama puasa seharian. Makan sahur akan membuat individu memiliki energi untuk menjalankan rutinitas harian saat berpuasa.

Biasanya menu yang simpel, enak dan kaya nutrisi banyak dipilih individu untuk sahur. Nah, berikut menu sahur yang mengenyangkan dan mudah dibuat. 

Berikut resep praktis cah brokoli bakso yang cocok untuk menu sahur:

Bahan-bahan:

  • 1 bonggol brokoli, potong-potong
  • 10 buah bakso sapi
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 4 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 buah cabai rawit, potong-potong
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 cm jahe, iris tipis/memarkan
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya

Cara memasaknya:

1. Pertama-tama rendam brokoli dalam air garam agar kotorannya luruh.

2. Kemudian tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.

3. Masukkan cabai dan jahe. Tumis lagi hingga harum.

4. Lalu masukkan bakso dan tumis lagi sebentar.

5. Masukkan brokoli, saus tiram, garam, merica dan kaldu bubuk.

6. Tambahkan sedikit air dan masak hingga sedap.

7. Terakhir tuang maizena dan aduk rata hingga mengental.

8. Cah brokoli bakso siap disajikan

Selamat mencoba resep praktis ini untuk menu sahur Anda ya.

Sumber: 

resephariini.blogspot.co.id

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Makanan dan Minuman yang Pantang Dikonsumsi Saat Sahur dan Berbuka Puasa

Memperhatikan makanan dan minuman yang dikonsumsi saat sahur dan berbuka juga dilakukan agar tidak mudah haus dan lemas saat menjalankan ibadah puasa.

Oleh karena itu, selama menjalankan ibadah puasa, khususnya saat sahur dan berbuka, ada beberapa makanan dan minuman yang harus dihindari karena dapat mengganggu kesehatan dan membuat puasa menjadi tidak lancar.

Merangkum dari berbagai sumber, Senin (27/03/2023), berikut makanan dan minuman yang wajib dihindari saat sahur dan berbuka puasa.

1. Gorengan

Gorengan menjadi makanan favorit yang biasanya selalu ada pada waktu berbuka puasa. Perlu diketahui, gorengan tidak dianjurkan dikonsumsi saat sahur dan berbuka puasa.

Hindari memakan gorengan saat sahur dan berbuka puasa karena akan memicu penyebab timbulnya asam lambung dan bahkan menyebabkan radang tenggorokan.

2. Makanan yang Terlalu Asin

Makanan yang memiliki kandungan garam yang tinggi tidak baik dikonsumsi saat sahur dan berbuka puasa. Pemberian garam secara berlebihan akan membuat tubuh menjadi cepat lapar karena tubuh perlu usaha yang lebih untuk memproses makanan asin.

Rasa asin tidak bersumber dari garam saja, namun juga terdapat pada keju, mayonaise, dan lain sebagainya. Saat sahur dan berbuka puasa, lebih baik untuk mengurangi makanan asin dan gunakan garam secukupnya.

3. Makanan Cepat Saji

Makanan cepat saji tentu saja tidak baik untuk kesehatan. Selain membuat rasa kenyang tak bertahan lama, makanan cepat saji mengandung garam, lemak, dan gula yang sangat tinggi yang tidak baik dikonsumsi saat sahur atau berbuka puasa. Tidak hanya itu, makanan cepat saji memiliki kandungan nutrisi yang sangat rendah.

3 dari 3 halaman

4. Makanan pedas

Mengonsumsi makanan pedas saat sahur dan berbuka puasa akan menyebabkan gangguan pencernaan, bahkan iritasi pada lambung. Efek sakit perut akibat mengonsumsi makanan pedas tidak akan muncul secara tiba-tiba.

Dampaknya akan muncul pada siang hari saat berpuasa atau malam hari ketika ingin beristirahat. Hindari makanan yang pedas agar ibadah puasa yang dijalani menjadi lancar

5. Makanan Rendah Serat

Saat berpuasa, tubuh membutuhkan asupan serat yang cukup agar proses pencernaan berjalan dengan lancar.

Untuk itu, pastikan bahwa selalu mengonsumsi buah dan sayur saat sahur dan berbuka puasa. Makanan yang memiliki serat yang tinggi akan membantu melancarkan pencernaan, merasa kenyang, dan mememuhi kebutuhan cairan dalam tubuh. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.