Sukses

Konser K-Pop Bertebaran di Indonesia, Yuk Persiapkan Diri Sebagai Fandom Pemula

Di tahun 2023 ini, sudah ada lho sederet idol K-Pop yang dikonfirmasi bakal menggelar konser di Jakarta, Indonesia. Mereka adalah BLACKPINK, ITZY, MAMAMOO hingga The Rose.

Liputan6.com, Jakarta Tak perlu meluncur ke Korea Selatan untuk melihat idola yang dipuja-puja. Pasalnya, Indonesia selalu menjadi destinasi utama bagi berbagai konser K-Pop. Mulai dari SEVENTEEN, TREASURE, NCT 127 hingga Dream Perfect Regime (DPR). Banyaknya grup idol K-Pop yang menggelar konser di Indonesia tentu membawa rasa bahagia bagi fangirls dan fanboys, bukan?

Di tahun 2023 ini, sudah ada lho sederet idol K-Pop yang dikonfirmasi bakal menggelar konser di Jakarta, Indonesia. Mereka adalah BLACKPINK, ITZY, MAMAMOO hingga The Rose.

Nah, sebelum itu penting banget nih buat kamu mempersiapkan diri sebelum nonton konser K-Pop. Yuk, ketahui dulu fakta-fakta nonton konser K-Pop di bawah agar mendapatkan pengalaman yang optimal.

1. Siap untuk War Ticket

Untuk mempersiapkan diri mengikuti war ticket dengan ratusan, bahkan jutaan penggemar lainnya, kamu perlu tahu kapan waktu dan konser tersebut akan berlangsung. Selain untuk mendapatkan tiket, kamu juga perlu tahu waktu tepatnya agar bisa mengosongkan jadwal untuk menonton konser.

Tidak hanya itu, kamu juga harus mengikuti dan mengecek akun serta website promotor penyelenggara resmi. Mengingat skill untuk mengamankan kursi nonton berbeda-beda, kamu bisa meminta bantuan seseorang untuk turut berpartisipasi dalam war ticket tersebut. Dengan begitu kemungkinan tiket didapat menjadi lebih besar.

2. Siapkan Akomodasi dan Tiket Perjalanan

Umumnya konser K-Pop sering diadakan di sekitaran Jakarta. Jika kamu tidak berdomisili di Jakarta, ada baiknya untuk menyiapkan tiket perjalanan dan penginapan segera setelah mendapatkan tiket nonton konser K-Pop. Sebab tidak hanya tiket konser saja yang bisa sold out tapi juga tiket pesawat atau kereta api.

Pastikan juga untuk mengetahui dengan baik daerah di sekitar venue agar kamu tidak perlu menempuh perjalanan jauh untuk sampai di venue konser.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

3. Gunakan Pakaian Nyaman

Nonton konser musik bareng ribuan manusia, sebaiknya kamu memilih pakaian yang nyaman dikenakan dan menyerap keringat. Jangan sampai karena ingin tampil memukau kamu justru mengorbankan keamanan dan kenyamanan tubuh saat menonton. Apalagi jika sudah heboh seiring dengan lagu yang dibawakan artis idola, tentu keluwesan bergerak harus jadi faktor yang dipertimbangkan untuk menonton konser K-Pop.

4. Baterai Smartphone dan Powerbank

No camera allowed adalah salah satu peraturan konser K-Pop paling umum. Selain untuk menghindari kasus yang tidak diinginkan, ini adalah salah satu bentuk etika dengan penonton konser lainnya. Karena itu umumnya para fandom menggunakan ponsel untuk merekam momen favorit dari konser K-Pop.

Untuk melakukannya tentu kamu harus menyiapkan baterai ponsel hingga full dan membawa powerbank untuk berjaga-jaga. Pasalnya, lonser K-Pop biasanya diselenggarakan dalam waktu lebih dari satu jam dan di malam hari. Baterai yang maksimal tidak hanya berguna untuk mengabadikan konser, tetapi juga diperlukan saat ingin pulang menggunakan jada transportasi online.

5. Hafal Fanchant dan Lagu

Salah satu kenangan konser K-Pop paling menyenangkan saat kamu sukses bernyanyi bersama idola favorit atau bersama seluruh fandom meneriakkan fanchant sebagai tanda dukungan. Well, ini adalah salah satu budaya fandom yang menjadi aturan saat menghadiri konser K-Pop. Jangan sampai kamu tidak hafal dengan fanchant grup idola atau lagu-lagu yang mereka bawakan, ya!

 

Penulis: Ayra Sekar Putri

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.