Sukses

Chelsea Minati Mantan Bomber MU?

Agen Dimitar Berbatov mengakui kliennya tengah menimbang untuk meninggalkan Craven Cottage, markasnya Fulham, di bursa Januari.

Kabar mengejutkan datang dari agen Dimitar Berbatov. Striker kawakan asal Bulgaria berusia 32 tahun ini mengaku dirinya tak betah dan gembira tinggal dan bermain bersama Fulham. Menyusul kontrak kerjanya bersama Manchester United kedaluarsa pada musim panas 2012, Berbatov meneken kontrak selama dua tahun bersama The Cottagers.

Setelah tampil cukup gemilang di musim yang lalu, mencetak 15 gol dari 33 partai premiership, di sepanjang musim ini Berbatov kehilangan ketajamannya di depan gawang lawan, baru mampu satu kali mendulang gol dari 10 partai. Fulham pun terseret ke zona degradasi. Kondisi yang memaksa owner klub mendepak Martin Jol dan mengangkat mantan asisten Ferguson yang notabene mantan pelatih Berbatov di Old Trafford, Rene Meulensteen.

Dan, menjelang dibukanya bursa transfer Januari, Emil Dantchev, mengakui jika Berbatov tengah menimbang opsi keluar dari Fulham. “Biasanya saya tak mau berspekulasi tentang (bursa) Januari. Tapi, saat ini saya bisa katakan jika ia (Berbatov) tak gembira bermain bersama Fulham. Jika mungkin, ia mencari opsi (klub) lain,” ujar Dantchev seperti yang dikutip Press Association Sport.

Dantchev menampik kemungkinan Berbatov mencari klub di luar Liga Premier. “Saya tak mau berkomentar. Namun, prioritasnya adalah mencari klub lain yang bisa memungkinkan ia tetap tinggal di Inggris,” tandas sang agen.

Adalah Chelsea yang kemudian dikait-kaitkan dengan Berbatov. Menyusul kegagalannya mendapatkan bomber top di bursa transfer musim panas lalu—hanya merekrut Samuel Eto’o—manajer Jose Mourinho ditengarai bakal bergerak di bursa Januari guna mencari seorang striker baru menyusul masih kurang konsistennya penampilan Fernando Torres, Demba Ba, dan Eto’o.

Opsi pertukaran pemain atau swap bisa menjadi win-win solution bagi Fulham dan Chelsea. Sebabnya, Fulham tengah berupaya keras menambah komposisi skuat guna menyelamatkan diri dari jerat degradasi di akhir musim. Di lain pihak, Chelsea butuh pemain berkualitas guna bersaing dengan tim papan atas lainnya.

Bagi Berbatov, Chelsea boleh jadi merupakan pilihan yang pas. Selain daya tarik bermain di Liga Champions dan gaji yang pastinya cukup gede, Berbatov tak usah jauh-jauh mencari tempat tinggal yang baru di London. Sebabnya, markas Fulham dan Chelsea hanya berjarak 2 mil atau sekitar 3,2 km. (*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.