Sukses

Top 3 Berita Bola: Keluarga Glazer Jadi Sasaran Protes Pendukung Manchester United di Kampung Halaman

Informasi terbaru mengenai Manchester United mendominasi berita terpopuler Kanal Bola Liputan6.com, Kamis (28/9/2023). Popularitas klub asal Inggris ini memang tidak perlu diragukan.

Liputan6.com, Jakarta - Informasi terbaru mengenai Manchester United mendominasi berita terpopuler Kanal Bola Liputan6.com, Kamis (28/9/2023). Popularitas klub asal Inggris ini memang tidak perlu diragukan.

Bahkan bukan sekedar performa Setan Merah saja yang menarik perhatian pembaca Kanal Bola Liputan6.com. Kabar dari luar lapangan turut mendapat minat. Berikut daftar lengkap top 3 berita bola:

1. Tidak Bisa Kabur, Keluarga Glazer Jadi Sasaran Protes Pendukung Manchester United di Kampung Halaman

Keluarga Glazer tidak bisa melarikan diri dari suporter Manchester United. Mereka tidak hanya jadi sasaran protes di Inggris, tapi juga kampung halaman.

Kelompok suporter MU berbasis Tampa dan Pittsburgh menyewa pesawat untuk menerbangkan spanduk bertuliskan ‘Glazer out’. Burung besi itu mengudara di atas Raymond James Stadium saat Tampa Bay Buccaneers menghadapi Philadelphia Eagles pada lanjutan liga American football NFL, Senin (25/9/2023) malam waktu setempat.

Seperti diketahui, Buccanners merupakan aset lain milik Keluarga Glazer. Mereka memiliki klub tersebut sejak 1997.

Aksi terbaru suporter MU di Negeri Paman Sam melanjutkan rangkaian demonstrasi terhadap Keluarga Glazer. Pada dasarnya sudah kesal dengan kepemimpinan mereka, suporter MU tambah marah menyusul aksi terbaru sang pemilik.

Keluarga Glazer mengumumkan niat mencari investor baru November tahun lalu. Rencana ini membuka harapan fans agar klub kesayangan bisa beroperasi dengan baik. Namun hingga kini Keluarga Glazer tidak bergeming meski sejumlah peminat sudah mengajukan tawaran.

Keluarga Glazer membeli MU pada 2005. Namun, mereka tidak menggunakan uang pribadi melainkan meminjam dari pihak ketiga. Hutang dari aksi tersebut kemudian dibebankan kepada klub, sehingga pergerakan Setan Merah turut terimbas. Termasuk dalam pembelian pemain, pembangunan infrastruktur pendukung, hingga pembenahan Old Trafford.

Selain itu, pendukung MU juga marah karena Keluarga Glazer mengambil deviden dari klub untuk masuk kocek pribadi. Selengkapnya di sini...

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2. Manchester United Incar Penyerang Bayern Munchen di Bursa Transfer Januari, Alternatif Pengganti Antony

Manchester United dikabarkan ingin menambah pemain yang berposisi sebagai winger di bursa transfer Januari mendatang. MU pun mengincar winger Bayern Munchen Serge Gnabry.

Man Utd ingin menambah posisi winger karena sedang bermasalah. Seperti diketahui, dua pemain yaitu Antony dan Jadon Sancho tak bisa main gara-gara penyebab yang berbeda.

Antony masih belum bisa gabung MU karena kasus dugaan kekerasan kepada wanita. Sedangkan Jadon Sancho tak main karena masalah kedisiplinan.

Maka itu, MU membidik pemain baru untuk posisi gelandang. Serge Gnabry sudah lama jadi pemain penting bagi Bayern Munchen sejak gabung dari Werder Bremen di 2017.

Dia sudah tampil sebanyak 223 kali untuk Bayern Munchen dalam enam tahun. Dia pun sudah mencetak 82 gol selama itu, seiring dengan dominasi Munchen yang jadi juara Bundesliga sebanyak 11 kali beruntun.

Tak hanya di Munchen, Serge Gnabry juga pilar di Timnas Jerman. Dia mencetak 22 gol dari 43 kali penampilan untuk Jerman sejak debut pada Desember 2015. Mungkinkah Serge Gnabry gabung dengan Manchester United? Selengkapnya di sini...

3 dari 3 halaman

3. Hasil Carabao Cup 2023/2024: Tekuk Crystal Palace, Manchester United Lolos ke 16 Besar

Manchester United lolos ke babak 16 besar Carabao Cup 2023/2024 usai kalahkan Crystal Palace 3-0 di Stadion Old Trafford, Rabu dini hari WIB (27/9/2023).

Ketiga gol kemenangan Manchester United dicetak Alejandro Garnacho, Casemiro dan Anthony Martial. Crystal Palace gagal mengejar ketinggalan meski beberapa kali memperoleh peluang.

Tampil di depan publiknya, Manchester United sejak awal babak pertama tampil agresif dan terus menerus menyerang lini belakang Crystal Palace.

Gol yang dinanti pendukung Manchester akhirnya tercipta pada menit 21. Tendangan keras Garnacho usai menerima umpan Diogo Dalot tak mampu dibendung kiper Sam Johnstone.

Tak puas satu gol, Manchester United makin bersemangat menggempur pertahanan Palace. Pada menit ke-26, Casemiro sukses membawa Setan Merah unggul 2-0 lewat sundulannya. Selengkapnya di sini...

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini