Sukses

Patung Ronaldo di India Menuai Kecaman

Patung Cristiano Ronaldo diresmikan saat Goa memperingati 60 tahun pembebasan dari Portugal oleh tentara India.

Liputan6.com, Jakarta Patung Cristiano Ronaldo yang baru saja dibangun di Goa, salah satu negara bagian India, menuai kecaman. Padahal, patung tersebut sengaja dibuat untuk menginspirasi para anak muda di sana. 

Kantor berita setempat, IANS, melaporkan, warga lokal menganggap pembanggunan patung pemain asal Portugal itu tidak tepat. Meski dikenal sosok pesepakbola tersukses di dunia, pemain yang kini memperkuat Manchester United itu bukanlah sosok local hero yang pantas diabadikan. 

"Saya sangat kecewa mendengar pembangunan patung (Cristiano) Ronaldo, karena kita harus belajar untuk bangga dengan ikon kita sendiri seperti Samir Naik dan Bruno Coutinho," kata salah seorang warga Goa kepada IANS seperti dilansir dari Marca, Kamis (30/12/2021). 

Alasan penolakan lainnya tidak lepas dari sejarah Goa sendiri. Kebetulan bulan ini merupakan peringatan 60 tahun pembebasan Goa dari cengkraman Portugal oleh tentara India dan biasanya ada perayaan besar untuk memperingati hari kemerdekaan tersebut.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Alasan Lainnya

Kehadiran patung Cristiano Ronaldo pun dianggap telah mencederai perjuangan pahlawan-pahlawan kemerdekaan meski selama ini di Goa sendiri ada budaya mendukung klub, timnas maupun olahragawan asal Portugal.  

"Mendirikan patung pesepakbola Portugal tahun ini adalah penghinaan dan kami mengutuk ini, karena ada banyak pejuang kemerdekaan di Goa yang telah dihina," kata aktivis lainnya kepada IANS.

 

3 dari 3 halaman

Bukan Kejadian Pertama

Cristiano Ronaldo belum berkomentar terkait kontroversi tersebut. Ini juga bukan kali pertama patung Ronaldo menyita perhatian. Di Bandara Madeira, patung Ronaldo juga sempat jadi sorotan.

Patung yang dibuat Emanuel Santos itu menjadi bahan olok-olok di media sosial karena tidak mirip dengan wajah asli Ronaldo.  Meski demikian, pemain Timnas Portugal tersebut mengaku hanya memiliki satu keberatan. Dia ingin pemahat menghilangkan beberapa garis di bawah mata kirinya.

"Dengan begitu, Ronaldo tampak lebih muda," kata Santos empat tahun lalu. 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Cristiano Ronaldo merupakan pemain sepak bola asal Portugal. Ronaldo kini bergabung dengan tim Real Madrid.
    Cristiano Ronaldo merupakan pemain sepak bola asal Portugal. Ronaldo kini bergabung dengan tim Real Madrid.

    Cristiano Ronaldo

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Ronaldo

Video Terkini