Sukses

Hasil NBA: Grizzlies Nodai Kesempurnaan Warriors

Grizzlies menang di kandang Warriors lewat overtime pada lanjutan NBA 2021/2022. Point guard Ja Morant jadi bintang lapangan.

Liputan6.com, Jakarta- Memphis Grizzlies secara mengejutkan menjadi tim pertama yang bisa mengalahkan Golden State Warriors di NBA 2021/2022. Grizzlies menang 104-101 lewat overtime pada Jumat (29/10/2021) siang WIB.

Menjamu Grizzlies di Chase Center, Golden State Warriors dijagokan menang. Stephen Curry dan kawan-kawan mencatatkan empat kemenangan beruntun sejak NBA 2021/2022 dimulai. Sedangkan Grizzlies sebelumnya sudah kalah dua kali.

Main di kandang sendiri, Warriors sebenarnya memulai laga dengan sangat baik dan nampak akan menang mudah. Dimotori Curry, Warriors unggul jauh 37-20 di kuarter pertama.

Permainan Memphis Grizzlies mulai membaik di kuarter dua. Duet Ja Morant dan Desmond Bane membuat Grizzlies memangkas jarak dan hanya tertinggal 10 poin saat jeda babak pertama.

Di kuarter ketiga Grizzlies terus memangkas jarak. Margin diperkecil menjadi hanya tertinggal enam poin saja di akhir kuarter tiga.

Usaha tak kenal lelah Grizzlies membuahkan hasil di pertengahan kuarter empat setelah Jaren Jackson Jr melepaskan tembakan tiga angka disusul jumper De'Anthony Melton yang memanfaatkan blunder Andrea Iguodala.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Curry

Setelah itu kedua tim silih berganti memasukkan angka. Curry memiliki peluang membawa Warriors memenangi laga. Namun tembakan tiga angkanya meleset sehingga skor imbang 98-98 dan berlanjut ke overtime.

Di babak tambahan, Grizzlies makin percaya diri. Morant membuat layup penentu kemenangan saat laga tersisa 57,9 detik lagi.

Di sisa waktu Warriros tak bisa membalas. Dua kali tembakan tiga angka dari Curry dan Damion Lee tak menemui sasaran.

3 dari 3 halaman

Morant

Morant menjadi bintang kemenangan Grizzlies dengan raihan 30 poin tujuh rebound dan lima assists. Bane menyusul dengan 19 angka.

Sementara itu Curry memimpin perolehan angka Warriors dengan 36 poin. Namun dia benar-benar tampil buruk di kuarter empat dan overtime. Tak ada poin yang bisa dicetak dari enam tembakan yang dilepaskan Curry sepanjang kuarter empat dan overtime.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.