Sukses

Insiden Lloris dan Son Warnai Kemenangan Tottenham Atas Everton

Lloris dan Son terlihat adu argumen di lapangan. Laga akhirnya dimenangkan Tottenham dengan skor 1-0.

Liputan6.com, Jakarta Tottenham Hotspur berhasil kalahkan Everton 1-0 pada lanjutan pertandingan Liga Inggris di Tottenham Stadium, Selasa (7/7/2020) dini hari WIB.

Laga ini sempat diwarnai insiden antara penjaga gawang Hugo Lloris dan Son Heung-min di babak pertama. Dari kamera televisi terlihat Lloris adu argumen dengan Son. Bahkan, sempat mendorong rekannya.

Berambisi meraih kemenangan, Tottenham langsung mengambil inisiatif penyerangan sejak awal pertandingan. Tim tuan rumah berusaha mencari gol cepat.

Meski sudah berupaya keras membongkar pertahanan Everton, upaya Harry Kane dan kawan-kawan selalu menemui jalan buntu.

Peluang pertama didapat Lucas Moura. Sayang, tembakan kerasnya dari luar kotak penalti masih meleset dari sasaran.

Tak lama kemudian Kane yang mendapat kesempatan mencetak gol. Tapi, lagi-lagi tembakannya masih membentur tembok pertahanan Everton.

Namun, pada menit 24 gawang Everton akhirnya kebobolan. Gol tercipta setelah pemain Everton Michael Kaene malah melesakkan bola ke gawangnya sendiri.

Tottenham mencoba menambah lagi keunggulan. Sebaliknya, Everton juga berusaha bangkit agar bisa mengejar ketinggalan.

Simak Video Tottenham Hotspur Berikut Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Laga di babak kedua masih didominasi Tottenham. Meski begitu, Everton juga kerap memberikan perlawanan.

Peluang menghampiri Everton. Tapi, Anthony Gordon gagal memanfaatkan dengan baik umpan Tom Davies.

Memasuki pertengahan babak kedua, permainan mulai berimbang. Tottenham dan Everton silih berganti melakukan serangan, namun tak ada lagi gol tercipta.

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

Tottenham Hotspur: H. Lloris; B. Davies, E. Dier, T. Alderweireld, S. Aurier; G. Lo Celso, H. Winks, M. Sissoko; Son Heung-Min, H. Kane, Lucas Moura.

Cadangan: S. Bergwijn, Gedson Fernandes, D. Cirkin, P. Gazzaniga, E. Lamela, T. Ndombèlé, O. Skipp, D. Sánchez, J. Vertonghen.

Everton: J. Pickford; L. Digne, M. Holgate, M. Keane, S. Coleman; A. Iwobi, André Gomes, G. Sigurðsson, T. Davies; D. Calvert-Lewin, Richarlison.

Cadangan: Bernard, L. Baines, B. Baningime, J. Branthwaite, A. Gordon, M. Kean, Y. Mina, D. Sidibé, M. Stekelenburg.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.