Sukses

Komentar Solskjaer Usai Jadi Manajer Permanen Manchester United

Manchester United mengontrak Solskjaer selama tiga tahun.

Liputan6.com, Jakarta - Ole Gunnar Solskjaer menunjukkan antusiasmenya usai dipercaya menjadi manajer permanen Manchester United. Dia senang karena mendapatkan pekerjaan impian.

Solskjaer memutuskan untuk kembali ke Old Trafford pada Desember lalu. Ia ditunjuk menjadi pelatih interim Manchester United menggantikan Jose Mourinho yang dipecat manajemen Setan Merah.

Tiga bulan menangani MU, Solskjaer resmi mendapatkan promosi jabatan. Ia diresmikan sebagai manajer permanen Manchester United dengan kontrak berdurasi tiga tahun.

Solskjaer sendiri mengakui bahwa ia benar-benar tersanjung mendapatkan kesempatan untuk menangani setan merah. "Ini adalah sebuah kehormatan bagi saya," ujar Solskjaer di situs resmi Manchester United.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pekerjaan Impian

Solskjaer juga mengungkapkan bahwa ia merasa sangat bahagia dipercaya menjadi manajer permanen United.

Ia menyebut bahwa ia akhirnya mnendapatkan pekerjaan yang selama ini ia idam-idamkan. "Saya sudah mengatakan ini beberapa bulan sebelumnya bahwa ini adalah pekerjaan impian bagi semua insan sepakbola, terutama bagi mereka yang pernah bekerja sama dengan United."

"Saya benar-benar merasa fantastis ketika mendapatkan kesempatan untuk memimpin klub ini maju ke depan dan itu rasanya benar-benar luar biasa."

3 dari 3 halaman

Balas Fans 

Pada kesempatan ini Solskjaer juga berterima kasih kepada para fans Manchester United yang selalu memberikan dukungan kepadanya. Ia juga berharap bisa membalas semua dukungan dari para fans dengan mempersembahkan trofi juara untuk timnya.

"Saya selalu mendapatkan dukungan dari para fans sejak saya masih bermain, dan beberapa bulan terakhir dukungan mereka terhadap saya benar-benar luar biasa."

"Mereka mendukung klub ini, mendukung para pemain dan juga mendukung saya secara khususnya dan juga para staf dengan sangat luar biasa. Kami sangat menghargai dukungan mereka itu dan semoga kami bisa membalas dukungan mereka setelah ini."

 

Sumber: Bola.net

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah
    Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah

    Ole Gunnar Solskjaer

  • Bola.net