Sukses

Manajer Manchester United Puji Diogo Dalot

Manchester United (MU) resmi merekrut Diogo Dalot.

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU), Jose Mourinho, melemparkan pujian untuk bek anyar, Diogo Dalot. Dia meyakini Dalot bisa meraih sukses bersama MU.

Manchester United memang baru saja mengumumkan mantan pemain FC Porto itu sebagai pemain anyar mereka. MU mengontraknya selama lima tahun dengan opsi perpanjangan 12 bulan.

Meskipun hanya bermain enam kali di Primeira Liga 2017/18, Dalot diperkirakan akan langsung bermain di tim utama MU, sebagai pelapis Antonio Valencia.

Mourinho juga berharap banyak pada Diogo Dalot untuk jangka panjang. Dia bahkan memperkirakan Dalot tidak akan perlu waktu lama untuk mendapatkan tempat di skuat utama Manchester United.

Terlebih, Mourinho menilai Dalot sebagai bek nyaris sempurna yang memiliki seluruh kemampuan penting bagi seorang pemain belakang.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pujian Mourinho

"Diogo adalah bek muda yang sangat bertalenta dengan segala kualitasnya untuk menjadi pemain hebat bagi klub ini," ujar Mourinho, dilansir dari Fourfourtwo.

"Dia memiliki seluruh kemampuan yang dibutuhkan bek sayap: fisik, kecerdasan taktik, dan kualitas teknik. Dikombinasikan dengan mentalitas akademi Porto yang mempersiapkan pemain untuk kedewasaan yang mereka butuhkan di level profesional," ia menjelaskan.

Mourinho tak segan menyebut bahwa Dalot akan menjalani masa depan yang cerah di MU. Terlebih lagi, Dalot bisa bermain sama baiknya di kanan maupun kiri.

"Dalam grup usianya, dia adalah bek sayap terbaik di Eropa dan kita semua percaya dia memiliki masa depan cerah di depannya di MU," tandas Mourinho.

(fft/dre)

Sumber: Bola.net

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini