Sukses

Dikartu Merah di Timnas Indonesia U-23, Rezaldi Dibela Persija

Rezaldi mendapat kartu merah saat Timnas Indonesia U-23 kalah 0-1 dari Bahrain.

Liputan6.com, Jakarta - Direktur Utama Persija Jakarta I Gede Widiade membela perilaku Rezaldi Hehanussa di Timnas Indonesia U-23. Bek berusia 22 tahun itu mendapat kartu merah saat melawan Bahrain pada partai pertama turnamen Anniversary Cup di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (27/4/2018).

Rezaldi diusir keluar oleh wasit di menit ke-93 setelah tangannya reflek memukul seorang pemain Bahrain. Di laga itu, Timnas Indonesia kalah 0-1.

Tingkat kelelahan yang tinggi diduga menjadi pemicu terpancingnya emosi Rezaldi. Pasalnya, pemain yang karib dipanggil Bule itu melakoni jadwal padat bersama klubnya di kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak.

"Dia lelah. Dan dia (tetap) pemain top," ujar Gede di Jetski Cafe, Pluit, Jakarta Utara, Sabtu (28/4/2018).

Rezaldi memang tidak memiliki waktu yang cukup untuk istirahat. Mantan pemain Persitangsel Tangerang Selatan ini baru bergabung dengan Timnas Indonesia U-23 pada 25 April setelah membela Persija di Piala AFC melawan Tampines Rovers di Singapura, sehari sebelumnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pembelaan Ismed Sofyan

Kapten Persija Ismed Sofyan memiliki pandangan yang sama dengan Gede. Bek berusia 38 tahun itu menilai emosi Rezaldi masih labil lantaran faktor usia yang masih muda.

“Saya pikir manusiawi, (Bule) masih muda dan labil. Kondisinya kelelahan,” ucap Ismed.

“Semoga pengalaman kemarin menjadi pelajaran untuknya ke depan,” tuturnya.

3 dari 3 halaman

Absen Lawan Korea Utara

Kartu merah Rezaldi berbuntut hilangnya kesempatannya untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 di partai berikutnya. Kesebelasan berjuluk Garuda Muda ini akan menghadapi Korea Utara, Senin (30/4/2018) di Stadion Pakansari.

Posisi Rezaldi kemungkinan akan digantikan oleh Ricky Fajrin. Bek Bali United itu tidak bermain saat Timnas Indonesia U-23 keok 0-1 di tangan Bahrain.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.