Sukses

Sebut London Milik Arsenal, Conte Sindir Wenger

Conte mengaku tahu jika hanya Arsenal klub yang ada di London.

Liputan6.com, Jakarta Manajer Chelsea, Antonio Conte menyindir Arsene Wenger yang mengklaim London milik Arsenal saja. Seperti diketahui, kota London dipenuhi banyak klub sepak bola profesional.

Selain Arsenal, masih ada Crystal Palace, West Ham dan Chelsea. Sebenarnya komentar Wenger dipicu oleh rumor transfer Alexis Sanchez.

Saat diwawancara, Sanchez sempat berujar dirinya hanya ingin main di klub London yang berpeluang juara. Komentar Sanchez membuat kuping Wenger merah.

"Hanya Arsenal satu-satunya tim di London," kata Wenger saat itu.

Meski menyindir dengan kata halus, Conte dengan rendah hati mengaku hormati semua klub yang berbasis di London. Ini diungkapkannya jelang menghadapi Crystal Palace pada Sabtu (1/4/2017) malam.

"Saya tak tahu jika hanya ada satu tim di London. Contohnya Sabtu ini, ada derby London melawan Crystal Palace. Saya suka dengarkan klub lain, tapi saya lebih suka ada respek untuk semua klub," ujar Conte.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • conte

  • Wenger