Sukses

Pola 4-4-2 atau 4-3-3 Warisan Ancelotti, Mana Formasi Ideal Rafa?

Musim lalu di Napoli, Benitez menggunakan satu pola strategi. Tanpa mengubahnya selama satu musim

Liputan6.com, Madrid - Pelatih baru Real Madrid, Rafael Benitez berjanji bakal mengusung permainan menyerang di musim 2015-16. Berkembang spekulasi kalau pria berkebangsaan Spanyol itu bakal menggunakan formasi yang sedang tren, 4-3-2-1.

Sejak ditangani Carlo Ancelotti, Madrid memang bermain dengan skema 4-3-3. Dengan lakon penyerang utama Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, dan Gareth Bale di barisan depan. Namun, musim depan tampaknya skema itu bakal berubah.

Musim lalu, ketika masih menggarap Napoli, Benitez diketahui memang menggunakan pakem formasi itu. Sepanjang musim Serie A, Rafa sama sekali tidak mengubah skema 4-2-3-1.

Sebenarnya, Ancelotti sempat menerapkan formasi 4-2-3-1 di awal musim 2014-15. Karim Benzema ditempatkan seorang diri di depan dengan tiga orang gelandang serang, Ronaldo di sayap kanan dan Bale di sayap kiri. Sedangkan, James Rodriguez di tengah. Sementara Luca Modric dan Toni Kroos berperan sebagai gelandang jangkar.

Tapi lambat laun, Ancelotti meninggalkan formasi itu dan beralih ke pola 4-3-3 dan 4-4-2. Masalah cedera pemain diduga menuntut Don Carletto melakukan variasi. Apalagi trio BBC memungkinkan dimainkan segaris dengan pola 4-3-3.

Beda dengan Benitez yang meyakini pola 4-2-3-1 disebut mampu mengakomodasi pemain berkarakter menyerang yang banyak menghuni Madrid seperti James Rodriguez dan Isco.

Menurut Benitez, harus dibedakan antara model bermain dan sistem. Banyak orang berpikir posisi pemain di lapangan 4-4-2, 4-3-3, adalah model bermain. "Padahal tidak demikian," katanya dilansir dari Soccerway.

"Kami juga harus mampu menggunakan alternatif lain jika diperlukan. Itulah perbedaan sistem dan model bermain. Pada dasarnya, menyerang dalam kasus kami adalah sistem yang terletak pada line-up pemain di atas lapangan," dia melanjutkan

Bekas pelatih Liverpool itu menyatakan, tidak baku dengan satu pola permainan. Sampai saat ini, dia belum memutuskan sistem yang terbaik di samping terus mencoba dan menggali potensi masing-masing pemain.

(Rjp/Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.