Jelang Real Sociedad Vs MU, Cristiano Ronaldo Fokus Amankan Puncak Klasemen

Cristiano Ronaldo sudah mencetak dua gol sepanjang Liga Europa 2022/2023.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 03 Nov 2022, 13:00 WIB
Bintang Manchester United atau MU Cristiano Ronaldo. (AP Photo/Jon Super)

Liputan6.com, Jakarta Manchester United membutuhkan kemenangan di atas 1-0 saat bersua Real Sociedad, Jumat (4/11/2022). Hasil ini bakal mengantar MU ke puncak klasemen sekaligus merebut tiket ke 16 besar Liga Europa.

Berada di urutan kedua pada papan klasemen Grup E, MU sebenarnya sudah menggenggam tiket ke fase knock out. Meski demikian, kesempatan memetik tiket otomatis ke babak 16 besar juga sayang untuk dilewatkan . Sebab dengan tiket ini, MU tidak perlu lagi repot-repot tampil di babak play-off melawan tim yang tergusur dari Liga Champions.

Syaratnya, MU tentu saja harus mampu keluar sebagai juara grup E. Saat ini, posisi pertama masih ditempati oleh Real Sociedad dengan 15 poin atau selisih 3 poin dari Setan Merah.

Sociedad memimpin setelah di pertemuan sebelumnya berhasil mengalahkan MU 1-0. Karena itu, untuk menggusur wakil La Liga itu, Setan Merah butuh kemenangan dengan skor yang lebih besar dari hasil tersebut.

Ini bukan misi mudah. Sebab Sociedad juga punya ambisi sama. Apalagi duel nanti bakal berlangsung di markas sendiri, Estadio Anoeta. Tekanan dari publik tuan rumah tentu bakal menambah tantangan bagi Setan Merah.

Cristiano Ronaldo sangat menyadari beratnya perjalanan yang akan dilalui timnya ke markas Sociedad. Seperti dilansir dari Manchester Evening News, pemain asal Portugal itu mengaku sangat fokus untuk membantu Setan Merah merebut tempat pertama di Grup E.

"Kembali ke Spanyol dengan pikiran yang selalu diset untuk meraih kemenangan dan penuh fokus untuk merebut tempat pertama di grup. Ayo Setan! Kita adalah United," tulis Ronaldo lewat instastory akun Isntagram-nya.

 

2 dari 3 halaman

Jadi Starter Lagi?

Bermain di Old Trafford, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan dipaksa menyerah tim tamu 0-1. (AP/Dave Thompson)

Ronaldo seperti diketahui mulai mendapat kepercayaan lagi untuk tampil sebagai starter. Dalam dua laga terakhir MU, CR7 selalu diturunkan sejak sejak menit pertama.

Pada pertandingan melawan Sheriff Tiraspol di Liga Europa pekan lalu, CR7 bahkan mencetak 1 gol bagi Setan Merah. Dalam laga ini MU berhasil menang dengan skor 3-0.

Ini merupakan gol kedua Ronaldo di Liga Europa musim ini.Sebelumnya, kekasih Georgina Rodriguez itu juga berhasil mencatatkan namanya di papan skor saat menang 0-2 dari Sherrif.

Ronaldo kembali diturunkan sejak menit pertama saat MU menang 1-0 atas West Ham di Liga Inggris, akhir pekan lalu. Kesempatan yang sama juga kemungkinan besar akan diberikan kepada CR7 saat bertemu Sociedad.

Apalagi pelatih MU, Erik Ten Hag tidak punya banyak pilihan karena Anthony Martial tidak jadi dibawa ke Spanyol. Meski minggu ini sempat berlatih bersama rekan-rekannya, kondisi pemain asal Prancis itu ternyata tidak cukup fit untuk ikut dalam tur ke Sociedad. 

3 dari 3 halaman

Rekor Menjanjikan

Ronaldo sendiri punya catatan gol yang sangat fenomenal di Spanyol saat memperkuat Real Madrid. Selama ini, Ronaldo juga terbilang sangat superior saat bertemu dengan Real Sociedad. 

Dia tercatat 10 kali menghadapi Sociedad 10 kali selama karer profesional. Ronaldo menang sembilan kali dan sekali kalah. Dia mencetak 15 gol ke gawang Sociedad dan mencatat empat assist.

Satu-satunya kekalahan itu terjadi pada 8 September lalu di Liga Europa. Ronaldo tidak mampu mencegah MU kalah 0-1 dari Real Sociedad d Old Trafford lewat penalti Brais Mendez yang kontroversial. Ten Hag tentu berharap, CR7 masih ingat cara mencetak gol ke gawang Sociedad.

 

Infografis Cristiano Ronaldo (Liputan6.com/Randy Imanuel)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya