Manajer MU Yakin Cristiano Ronaldo Bisa Cetak Lebih Banyak Gol

Manajer MU Erik ten Hag menegaskan bintang andalannya Cristiano Ronaldo masih memiliki komitmen yang kuat pada klub

oleh AY Yustiawan diperbarui 17 Sep 2022, 08:53 WIB
Terlepas dari insiden foto dengan fans, Ronaldo menunjukkan performa yang cukup bagus di laga melawan Sheriff. Pelatih Erik ten Hag sangat terkesan dengan aksi pemain berusia 37 tahun dan berharap lebih banyak gol datang darinya. (AP/Sergei Grits)

Liputan6.com, Jakarta Manajer Manchester United atau MU Erik ten Hag mengatakan bahwa Cristiano Ronaldo benar-benar masih berkomitmen untuk klub raksasa Liga Inggris. Pujian ini disampaikan Ten Hag usai tampil menawan di Liga Europa.

Seperti diketahui, Ronaldo mengakhiri paceklik golnya saat MU sukses kalahkan Sheriff 2-0 pada matchday kedua Liga Europa 2022/2023, Kamis (15/9/2022). Dalam pertandingan ini, Ronaldo mencetak gol dari titik putih pada menit ke-39.

Sebelumnya, Ronaldo disebut-sebut akan meninggalkan Setan Merah pada musim panas. Pasalnya, pemain internasional Portugal itu bertekad ingin terus bermain di Liga Champions musim ini.

Namun, hingga jendela transfer ditutup, pemain berusia 37 tahun itu masih berada di Old Trafford. Bahkan, Ronaldo juga kesulitan mengamankan tempat utama di line up, karena penampilan Marcus Rashford. Tapi, dia berada di XI pertama untuk dua pertandingan pembukaan Liga Europa.

Berbicara setelah pertandingan, Ten Hag mengatakan bahwa Ronaldo benar-benar berkomitmen untuk "proyek ini". Bahkan, dia menegaskan bahwa penyerang andalannya akan mencetak lebih banyak gol saat ia terus membangun kebugarannya.

2 dari 5 halaman

Bekerja Keras

Namun, Ronaldo menolak ajakan foto selfie dari fans tersebut. Ronaldo memberi isyarat tangan bahwa dia tidak bersedia berfoto. Ronaldo kemudian berjalan ke lorong menuju ruang ganti Stadion Zimbru. (AP/Sergei Grits)

"Dia benar-benar berkomitmen untuk proyek ini, berkomitmen penuh untuk tim ini, sepenuhnya terlibat, dia juga memiliki koneksi yang datang di sekelilingnya dan dia terhubung jadi saya senang dengan itu," kata Ten Hag kepada wartawan.

"Kita bisa mengharapkan ini ketika Anda melewatkan pra-musim, dia harus bekerja sangat keras dan berinvestasi untuk mendapatkan kebugaran yang tepat. Dia akan mencetak lebih banyak gol. Dia sangat dekat, ketika dia mendapatkan lebih banyak kebugaran, dia akan mencetak lebih banyak gol."

3 dari 5 halaman

Poin Penting

Pemain Manchester United Christian Eriksen mengontrol bola dalam pertandingan Liga Inggris antara Leicester City dan MU di King Power Stadium, Jumat (2/9/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Rui Vieira)

Komentar lain juga disampaikan Lisandro Martinez. Dia menegaskan pentingnya tiga poin, yang membuat Setan Merah berada di posisi kedua di Grup E.

“Kami mendapat tiga poin, jadi itu sangat penting bagi kami. Kami bekerja sangat keras setiap hari dalam latihan, jadi hari ini Sancho mencetak gol yang fantastis, tetapi cara kami bermain sangat fantastis. Penyelesaian Sancho sangat bagus dan pada akhirnya, kami semua rayakan," kata Martinez kepada MUTV.

4 dari 5 halaman

Kepercayan Diri

Ekspresi kegembiraan pemain Manchester United (MU), Jadon Sancho, setelah membobol jala Leicester City pada lanjutan Liga Inggris 2022/2023 di Stadion King Power, Jumat (2/9/2022) dini hari WIB. (Geoff Caddick / AFP)

“Kami tahu seberapa besar Cristiano Ronaldo, dia sangat penting bagi kami dan dia mencetak gol malam ini, untuk kepercayaan dirinya dan untuk tim," kata Martinez.

"Saya sangat senang dan sedikit terkejut dengan itu [cinta dari penggemar], tetapi pada saat yang sama saya merasa sangat bangga. Datang ke sini ke klub terbaik di dunia dan orang-orang mengatakan 'Argentina, Argentina', karena saya itu luar biasa. Terima kasih kepada para penggemar atas dukungan mereka."

5 dari 5 halaman

Peringkat

Pemain sayap Manchester United Antony merayakan golnya ke gawang Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Minggu, 4 September 2022. MU menang 3-1. (Oli SCARFF / AFP)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya