Rachel Vennya Mangkir dari Pemeriksaan Penggunaan Pelat Mobil RFS di Mobil Mewahnya

Polisi menjadwalkan ulang pemeriksaan Rachel Vennya terkait penggunaan pelat RFS di mobil mewahnya.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 25 Okt 2021, 16:16 WIB
Rachel Vennya (Youtube/BW.)

Liputan6.com, Jakarta Rachel Vennya dijadwalkan menjalani pemeriksaan oleh Dirlantas Polda Metro Jaya terkait penggunaan pelat RFS yang terpasang pada mobil Toyota Vellfire miliknya.

Namun, pemeriksaan itu batal dilakukan lantaran Rachel Vennya menyatakan tidak bisa hadir dalam pemeriksaan.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Sub Direktorat Penegakan Hukum (Kasubdit) Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Argo Wiyono.

"Diundur ya. Alasannya dari sananya tidak bisa hadir hari ini karena ada keperluan," kata Argo Wiyono saat dihubungi, Senin (25/10/2021).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 4 halaman

Alasan Tak Hadir

Selebgram Rachel Vennya saat tiba di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (21/10/2021). Rachel memenuhi panggilan Polda Metro Jaya untuk dimintai klarifikasi terkait kasus dugaan kaburnya dari tempat karantina usai pulang dari luar negeri. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Untuk alasan ketidakhadiran Rachel Vennya, Argio Wiyono tidak bisa menjelaskan. Yang pasti, ia hanya tahu bahwa Rachel Vennya tidak bisa hadir hari ini.

"Kalau alasannya apa, kita hanya tahu dia tidak bisa hadir hari ini," kata Argo.

3 dari 4 halaman

Besok

Selebgram Rachel Vennya (tengah) dan kekasihnya Salim Nauderer tiba di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (21/10/2021). Rachel memenuhi panggilan Polda Metro Jaya untuk dimintai klarifikasi terkait kasus dugaan kaburnya dari tempat karantina usai pulang dari luar negeri. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Lantaran hal itu, pemeriksaan Rachel Vennya akan dijadwalkan ulang besok, Selasa (26/10/2021).

"Diundur jadi hari Selasa. (Jamnya) sesuai dengan surat panggilan," ucap Argo.

 

4 dari 4 halaman

Permasalahan

Selebgram Rachel Vennya saat tiba di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (21/10/2021). Rachel memenuhi panggilan Polda Metro Jaya untuk dimintai klarifikasi terkait kasus dugaan kaburnya dari tempat karantina usai pulang dari luar negeri. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Seperti diketahui, pelat kendaraan Rachel Vennya tengah menjadi sorotan lantaran warna kendaraan yang tercantum di Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) atas namanya seharusnya putih dan bukan hitam.

Tak hanya itu, Rachel Vennya juga telat membayar pajak mobil mewahnya, Toyota Vellfire dengan pelat nomor B 139 RFS.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya