Kembali Absen Latihan, Jadon Sancho Bersiap ke MU?

Manchester United (MU) sudah lama berharap kehadiran Jadon Sancho di Old Trafford.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 02 Okt 2020, 12:45 WIB
Gelandang Borussia Dortmund Jadon Sancho merayakan golnya ke gawang SC Paderborn dalam lanjutan Bundesliga Jerman di Benteler Arena, Minggu (31/5/2020). Dortmund menang 6-1. (foto: Lars Baron/Pool via AP)

Liputan6.com, Jakarta Spekulasi semakin liar jelang penutupan jendela transfer musim panas. Kabar terbaru dari Jadon Sancho yang menjadi incaran utama Manchester United (MU) juga ikut memanaskan perburuan pemain.

Sancho seperti diketahui telah menjadi incaran MU selama bursa transfer musim panas ini. Namun proses negosiasi tidak berjalan mulus setelah Borussia Dortmund mematok harga tinggi untuknya. 

MU yang tengah dilanda krisis keuangan akibat pandemi virus Corona Covid-19 tidak sangguh memenuhinya. Belakangan, Setan Merah kabarnya sudah berusaha menaikkan penawarannya. 

MU bersedia membayar 90 juta poundsterling dan ini menjadi tawaran terakhir MU. Jika kembali ditolak, The Red Devils bakal pindah ke target lain.

Di proposal terbaru, MU akan membayar Sancho 75 juta poundsterling, sedangkan sisa 15 juta pound akan diberikan dalam bentuk bonus jika target yang dipatok tercapai.

Menurut laporan ESPN, MU ingin menyisipkan pilihan bonus terkait performa klub di Liga Champions. Dortmund keberatan dengan klausul ini sehingga belum juga menyetujui proposal dari MU.

 

Saksikan juga video menarik di bawah ini

2 dari 4 halaman

Absen Latihan

Borussia Dortmund memposting foto Jadon Sancho yang tengah tersenyum untuk mengejek Manchester United (MU). Sancho adalah target utama MU di bursa transfer musim panas 2020. (foto: twitter.com/BlackYellow)

Jadon Sancho sendiri tertarik kembali ke Liga Inggris. Namun harapan mantan pemain Manchester city itu semakin tipis mengingat jendela transfer hanya tinggal beberapa hari lagi jelang penutupan. 

Kamis kemarin (1/10/2020), Sancho tidak mengikuti latihan Borussia Dortmund. Sebelumnya, Sancho juga tidak ikut ambil bagian saat timnya bertemu Bayern Munchen di ajang DFB Super Cup. Sehari sebelumnya, klub menyampaikan kalau Sancho absen karena mengalami gangguan pernapasan. 

 

 

 

 

3 dari 4 halaman

Tidak Sakit?

Jadon Sancho - Jadon Sancho disebut-sebut sebagai target utama Manchester United di bursa transfer. Manchester United pun masih terus melobi Borussia Dortmund untuk bisa melepas Jadon Sancho pada bursa transfer musim panas ini. (AFP/Ina Fassbender)

Namun tidak banyak yang percaya dengan alasan tersebut. Sejumlah media percaya bila Sancho tidak sakit, tapi tengah sibuk mengurus kepindahannya ke Old Trafford. Bahkan dugaan ini semakin kuat setelah Sky Sport kembali melaporkan bila pemain berusia 23 tahun itu absen latihan kemarin. 

 

4 dari 4 halaman

Alternatif Lain

Terlepas dari spekulasi yang terus bergulir seputar Sancho, MU sebenarnya sudah memiliki calon alternatif bila gagal mendapatkan Sancho, yakni penyerang sayap Barcelona, Ousmane Dembele. 

Dembele belakangan juga bersedia pindah ke Old Trafford sebagai pemain pinjaman untuk semusim. Barcelona sendiri tengah membutuhkan tambahan uang untuk membeli Memphis Depay. 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya