Sergio Ramos: Real Madrid Penyihir Liga Champions

Bagi Real Madrid, ini merupakan final keempat Liga Champions dalam lima musim terakhir. Tiga di antaranya berhasil menjadi juara.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 24 Mei 2018, 09:15 WIB
Bek Real Madrid, Sergio Ramos menyebut timnya sebagai penyihir di pentas Liga Champions. (AP/Francisco Seco)

Liputan6.com, Madrid - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos menyebut timnya sebagai penyihir di Liga Champions. Asumsi itu tak sembarang diucapkan oleh Ramos.

Pada Sabtu (26/5/2018) atau Minggu dini hari WIB, Real Madrid bakal tampil di final Liga Champions melawan Liverpool yang berlangsung di NSC Olimpiyskiy Stadium, Kiev.

Bagi Los Blancos, julukan Real Madrid, ini merupakan final keempat Liga Champions dalam lima musim terakhir. Tiga di antaranya berhasil menjadi juara.

"Ini menjadi hak istimewa dan hadiah bisa kembali bermain di final lagi. Ada kemungkinan kami memenangi trofi lagi, itu sangat penting," ujar Ramos, dikutip dari Four Four Two.

Ramos melanjutkan, Los Blancos layaknya penyihir di Liga Champions. Terlebih lagi, banyak tim mengatakan tampil di Liga Champions sangat sulit, tapi tidak untuk tim asuhan Zinedine Zidane tersebut.

"Kami seperti penyihir, membuat kesulitan menjadi mudah. Ini terlihat seperti kami bakal melaju ke final Liga Champions setiap tahunnya," ujar bek Real Madrid asal Spanyol tersebut.

2 dari 3 halaman

Tim Antik

Final Liga Champions 2017/2018 Real Madrid (Bola.com/Adreanus Titus)

Bagi Ramos, tak ada tim yang bisa menyamai torehan Real Madrid di Liga Champions, dalam waktu dekat. Sulit menjaga stabilitas tim untuk tampil konsisten di Liga Champions.

"Sangat sulit untuk melakukan apa yang kami lakukan dan saya pikir kami adalah tim antik. Saya menghabiskan banyak tahun di Real Madrid dan ada beberapa musim yang bahkan kami tak berbicara banyak di Eropa."

"Juga penting untuk memiliki stabilitas yang ada di klub ini. Ketika saya datang, ada banyak perubahan dalam struktur pelatih dan presiden. Ruang ganti sempat terpecah dan itu tak pernah bagus," ujar pria berusia 32 tahun tersebut mengakhiri.

3 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan

Sabtu (26/5/2018) atau Minggu dini hari WIB

01.45 WIB, Real Madrid vs Liverpool (SCTV/Bein Sports)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya