Kecewa Hanura Pecah, Wiranto Gerilya Damaikan Kedua Kubu

Wiranto bertekad menyelesaikan konflik yang terjadi. Ia berharap masalah tuntas tanpa ribut-ribut.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 19 Jan 2018, 15:01 WIB
Ketua Umum Partai Hanura Wiranto saat memberi sambutan dalam HUT ke-8 hanura, Jakarta, Minggu (21/12/2014) (Liputan6.com/ Andrian Martinus)

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Dewan Pembina Hanura Wiranto kecewa dengan polemik yang terjadi di tubuh partainya. Ia menilai hal itu menciptakan kegaduhan.

"Kalau ribut kamu enggak senang juga kan. Saya saja enggak senang," ucap Wiranto di kantor Menkopolhukam, Jakarta, Jumat (19/1/2018).

Hanura terbelah setelah sejumlah DPD mengajukan mosi tidak percaya pada Ketua Umum Oesman Sapta Odang. Hanura kubu Sarifuddin Sudding ini menggelar munaslub dan menetapkan Daryatmo sebagai ketua umum.

Wiranto bertekad menyelesaikan konflik yang terjadi. Mantan Panglima ABRI ini bergerilya merukunkan kedua belah pihak yang bersengketa.

Langkah tersebut terus ia lakukan. Hanya saja, menurut Wiranto, dilakukan tanpa sorotan publik.

"Saya konsisten mengatakan akan melakukan pendekatan-pendekatan yang benar dengan hati nurani," tegas dia. 

2 dari 2 halaman

Pertemuan dengan Kubu Sudding

Wiranto (ketiga kanan) berbincang dengan Ade Komarudin (ketiga kiri) saat menghadiri pembukaan Munas I Srikandi Hanura, Jakarta, Senin (30/5). Acara tersebut diadakan dalam rangka perayaan 5 tahun Srikandi Hanura (Liputan6.com/ Immanuel Antonius)

Wiranto dikabarkan melakukan pertemuan dengan pengurus Hanura kubu Sarifuddin Sudding pagi tadi. Namun, ketika ditanya, Wiranto enggan mengungkapkannya.

Dia menyampaikan isyarat dengan menutup mulutnya dengan tangan. Sesaat kemudian langsung masuk mobilnya dengan meninggalkan kantor.

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini: 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya