Efek Buruk Terlalu Sering Berhubungan Seks

Selain dapat mencederai penis dan vagina, simak efek yang merugikan tubuh jika keseringan berhubungan seks.

oleh Bella Jufita Putri diperbarui 30 Jul 2017, 20:00 WIB
Ilustrasi suami isteri. (Sumber mensxp.com)

Liputan6.com, Jakarta Meski pasangan dianjurkan untuk bercinta setiap hari, tapi efek dari terlalu sering berhubungan seks ternyata akan merugikan tubuh. Salah satunya tubuh lebih mudah mengantuk.

Mengutip laman Men's Health, Minggu (30/7/2017) periset dari Belanda mengatakan, baik pria dan wanita yang terlalu sering berhubungan seks akan lebih mudah mengantuk. Hal ini terjadi karena pelepasan hormon yang terjadi setelah orgasme.

"Dengan aliran darah yang kurang dan hormon yang dikaitkan dengan jam biologis tubuh membuat Anda merasa lebih mudah mengantuk," kata Irwin Goldstein, M.D., direktur pengobatan seksual di Institute for Sexual Medicine, San Diego.

Selain itu, efek dari keseringan berhubungan seks juga bisa merugikan organ intim pria dan wanita. Terutama pria, Schiff mengatakan, penis yang dipaksa untuk ejakulasi terus menerus bisa menyebabkan kontraksi otot berlebihan dan berakhir pada rasa sakit pada penis.

Sedangkan pada wanita, mereka akan kesulitan untuk buang air kecil setelah berhubungan seks. Menurut Schiff, hal ini terjadi karena gerak otot yang terlalu keras dapat menutup leher kandung kemih.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya