Petogogan Digenangi Air Hingga Satu Meter

Kawasan kelurahan Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, hingga kini masih digenangi banjir setinggi satu meter.

oleh Liputan6 diperbarui 26 Okt 2010, 11:17 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Banjir setinggi satu meter masih menggenangi kawasan RT 15 RW 2 Kelurahan Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (26/10) Pagi. Banjir terjadi akibat Kali Krukut meluap.

Dari pantauan SCTV, sebagian wilayah di Kelurahan Petogogan, masih digenangi air. Namun, sebagian lainnya sudah mulai surut. Warga sudah membersihkan rumah mereka dari banjir.

Menurut Regar (46), salah seorang warga, wilayah Petogogan, memang sering terkena banjir jika curah hujan tinggi dikarenakan luapan Kali Krukut. Regar berharap ada upaya dari pemerintah setempat untuk mengantisipasi banjir dengan cara memperlebar dan memperdalam kali Krukut. Regar juga menambahkan, walikota Jakarta Selatan seharusnya lebih berkonsentrasi menangani banjir kiriman yang sudah sering terjadi di wilayah ini.

Tak hanya di Petogogan, beberapa sekolah di Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, juga ikut terkena banjir. Kini, para siswa harus libur karena ruang kelas mereka masih digenangi banjir. Sementara, para guru dan karyawan sekolah masih terus membersihkan sebagian ruangan mereka dari banjir.

"Hari ini libur, beres-beres, karena imbas banjir tadi malam," ujar Kepala Sekolah SD Tarakanita, Leoni,  yang enggan berkomentar banyak.

Kondisi yang sama juga terjadi di sekolah menengah atas Tarakanita 1, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Seluruh siswa sekolah yang sudah menjadi langganan banjir ini juga diliburkan karena ruang kelas mereka juga masih digenangi banjir. (APY/MEL)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya