[POLLING] Blink 182 vs Tom DeLonge, Mana yang Paling Sukses?

Dari sahabat, lalu sempat menjadi partner untuk 20 tahun lebih, Blink 182 kini menjadi sebuah persaingan.

oleh Feby Ferdian diperbarui 31 Agu 2015, 14:10 WIB
Mark Hoppus dan Tom DeLonge (Source: www.visionaryartistrymag.com)

Liputan6.com, Los Angeles Untuk ketiga kalinya, Blink 182 kembali kehilangan personel terbaiknya. Jika pada 1995 silam band punk asal San Diego harus melepas sang drummer, Scott Raynor, maka tahun ini adalah pengulangan mimpi buruk dimana salah satu pendirinya, Tom DeLonge resmi dikeluarkan dari band.

Di luar drama tersebut, Angels and Airwaves, yang merupakan band terbaru Tom, sudah memiliki lima album. Karya mereka nyaris melampaui Blink 182 yang seolah tersumbat di album keenam.

Tom Delonge (NME.com)

Sementara itu, lewat personel barunya, Matt Skiba, Blink 182 berencana kembali ke akar awal dari musik mereka, yaitu punk.

Suara Matt yang sedikit mirip dengan Mark dirasa bakal mampu mengangkat pamor band belakangan sempat tenggelam gara-gara kegagalan album terakhir mereka, Neighborhoods. Rencananya, 'Blink 182 versi terbaru' akan terjun ke studio mulai Agustus mendatang.

Foto dok. Liputan6.com

Pertanyaannya, setelah menyimak dua ringkasan di atas, mana menurut kamu yang nantinya paling sukses? Tentukan pilihanmu lewat polling di bawah ini:

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya