Dibungkam Barcelona, Striker Muenchen Belum Menyerah

"Akan menjadi sensasi jika kami lolos ke final dan kami melakukan segala yang kami bisa di Muenchen," kata Thomas Muller.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 07 Mei 2015, 10:04 WIB
Striker Bayern Muenchen Thomas Muller saat bermain di ajang Liga Champions 2015

Liputan6.com, Barcelona - Peluang Bayern Muenchen untuk lolos ke final Liga Champions tergolong berat. Ini menyusul kekalahan 0-3 dari Barcelona pada leg pertama semifinal di Camp Nou, Kamis (7/5/2015) dini hari WIB.

Tiga gol Barca masing-masing dicetak Lionel Messi (2 gol) dan Neymar. Untuk bisa lolos ke final, Muenchen wajib menang dengan skor 4-0 pada leg kedua di Allianz Arena. 13 Mei nanti.

Striker Muenchen Thomas Muller menolak untuk menyerah. Ia berharap Muenchen bisa membalikkan keadaan seperti di perempat final saat melawan FC Porto.

Para pemain Bayern Muenchen tertunduk lesu usai kalah 0-3 dari Barcelona pada leg pertama semifinal Liga Champions (JOSEP LAGO / AFP)

Saat itu, Muenchen menyerah 1-3 di kandang Porto. Tapi pada leg kedua di Allianz Arena, Muenchen mengamuk dengan menang 6-1. Skuat asuhan Pep Guardiola ini akhirnya maju ke semifinal dengan unggul agregat gol 7-4.

"Di babak kedua, saya punya perasaan bahwa kita menguasai pertandingan yang lebih baik," kata Muller seperti dilansir Soccerway. "Tidak mudah untuk bermain di sini (Camp Nou). Tapi, saya tidak merasa kita bisa kalah 3-0. Tapi Bayern, kami menjaga kepala kami tetap di atas.

"Fakta bahwa sekarang berjalan seperti yang terjadi melawan Porto, itu tidak diharapkan, tapi kami akan melakukan segalanya lagi pada Selasa (Rabu dini hari WIB)," tambahnya. "Tapi itu akan menjadi sensasi jika kami lolos ke final dan kami akan melakukan segala yang kami bisa di Muenchen."

Baca juga:

Pique: Guardiola Benar, Messi Tak Bisa Dihentikan

Video Messi dan Neymar Hancurkan Muenchen

Ini Kelebihan Barcelona dari Muenchen

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya